Keren! Setelah Jual Bakwan Di Jerman, Warung Kekinian Warpopski Bawa Lontong Sayur Ke Bangladesh

Keren! Setelah Jual Bakwan Di Jerman, Warung Kekinian Warpopski Bawa Lontong Sayur Ke Bangladesh

Warpopski, warung  makan kekinian asal Tebet, Jakarta Selatan ini berhasil go Internasional. Setelah Jerman, warung sederhana seperti warung kaki lima ini membuka gerainya di Bangladesh . Sama seperti saat di Jerman, Warpopski kembali membawa aneka makanan khas Indonesia.

Sebagai informasi, Warpopski sebelumnya membuka warung makannya berupa tenda di Park Schonfeld, Kassel, Jerman. Ketika itu, Warpopski menyajikan menu andalan warungnya di Indonesia mulai dari bala-bala (bakwan goreng), cumi hitam, nasi goreng sampai teri kacang bawang.

Foto: Warpopski (Instagram)

Tidak berhenti di satu tempat, kini Warpopski membuka warungnya di Bangladesh. Tampak dari postingan di Instagramnya, mereka tidak lagi berjualan di tenda. Namun, Warpopski berada di sebuah bangunan yang didominasi dengan anyaman seperti bambu.

Berbeda dengan yang di Jerman, Warpopski membawa menu lontong sayur daun pakis ke Bangladesh. Tampak pula, Warpopski ternyata tidak hanya dikunjungi oleh warga Indonesia yang tinggal di negara tersebut.

Tapi sejumlah warga lokal maupun orang-orang bule turut merasakan masakan Indonesia yang mereka sajikan. Bahkan ada dari mereka yang sumringah sambil berpose dengan lontong sayur di tangannya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"