Belakangan ini, sangat mudah menemukan variasi makanan, mulai dari makanan yang dijual dengan harga murah sampai yang bernilai fantastis. Walaupun makanan murah banyak digemari, tapi tak sedikit yang penasaran dengan makanan mewah.
Kini, sudah banyak restoran yang menawarkan hidangan mewah dan menjadi buruan para pecinta kuliner. Mereka rela mengeluarkan uang banyak hanya untuk mencicipi hidangan mewah yang dianggap punya keistimewaan tersendiri bagi mereka.
Di antara banyaknya makanan di dunia, berikut ini sudah dirangkum menu restoran yang dijuluki sultan saking mahalnya. Salah satunya ada minuman yang dijual seharga mobil. Berikut 4 menu makanan termahal di dunia. Scroll buat penjelasannya!
1. Popcorn (Rp38 Juta)
Restoran Barcio's di Chicago, Amerika Serikat menyajikan menu popcorn paling mahal di dunia yang dijual dengan harga 2000 poundsterling atau sekitar Rp38 juta. Popcorn itu dilumuri dengan saus emas yang dibuat dengan gula organik yang diambil dari pulau Danish, Laeso. Popcorn ini juga diberi taburan emas 23 karat.
2. Burger (Rp83 Juta)