Gedung-gedung Angker di Jakarta, 4 Bangunan yang Cocok Jadi Lokasi Uji Nyali

Gedung-gedung Angker di Jakarta, 4 Bangunan yang Cocok Jadi Lokasi Uji Nyali

Jakarta merupakan ibu kota dengan beragam keramaian dan gemerlapnya. Namun jangan salah dulu, karena beberapa lokasi terdapat gedung angker di Jakarta. Gedung-gedung angker ini kebanyakkan sudah tidak lagi digunakan sebagai lokasi kantor, tetapi ada juga yang masih aktif dipergunakan. 

Paragam coba merangkum 4 gedung angker di Jakarta. Lokasinya tersebar di beberapa tempat, mulai di Jakarta Selatan, Jakarta Selatan, hingga Jakarta Barat. Tidak sedikit warga Jakarta yang sering mendengar tentang mitos-mitos yang ada di gedung-gedung angker tersebut. Berikut ulasannya.

Menara Saidah

Gedung angker di Jakarta yang pertama adalah Menara Saidah. Rasanya gedung yang berada di perbatasan Jakarta Selatan dan Jakarta Timur menjadi gedung paling fenomenal yang ada di Jakarta. Menara Saidah memang menjadi gedung perkantoran yang aktif pada masanya sejak tahun 1995 hingga pertengahan 2000-an. Gedung itu tinggi menjulang dan mencuri perhatian karena di sebelah kiri dan kanan Menara Saidah tidak terdapat gedung lainnya.

Menara Saidah disebut berhantu dan dihuni banyak sekali mahluk halus dari berbagai jenis. Sejak masih beroperasi, para karyawan yang bekerja sering mendapatkan gangguan dari mahluk halus di sana. Mitos hantu perempuan berbaju merah hingga penampakan keranda terbang sempat terkenal sampai sekarang.

Bahkan belum lama ini ada seseorang yang mengaku dapat jadwal wawancara kerja di perusahaan yang berkantor di Menara Saidah. “Work! Emg gedung ini knp nder? Kemarin baru2 ini saya dapat undangan interview di sini.Cuma saya  posisi di Tulungagung (Jawa Timur-red) jadi gak dateng,” cuitnya di Twitter. Hii siapa ya yang menghubungi orang tersebut?

Gedung-gedung Angker di Jakarta, 4 Bangunan yang Cocok Jadi Lokasi Uji Nyali (Bonsernews)

Gedung Commite Central PKI

Gedung Commite Central PKI mulai beroperasi pada tahun 1962. Gedung berwarna putih ini berada di kawasan Salemba, Jakarta Pusat. Gedung ini berseberangan dengan kantor Pengurus Besar Nahdlatul Ulama atau PBNU. Dahulu saat masih eksis, gedung ini dijadikan markas PKI atau Partai Komunis Indonesia.

Namun setelah PKI dibubarkan, gedung ini menjadi kosong dan tak berpenghuni hingga disebut gedung angker di Jakarta. Berarti hampir 50 tahun bangunan bercat putih ini tidak berpenghuni. Tak ayal karena sudah lama kosong, banyak sosok-sosok makhluk gaib yang diduga menghuni bangunan yang terdiri dari beberapa lantai.

Kabrnya ada beberapa orang yang mencoba untuk masuk ke bangunan tersebut. Namun apa daya ketika berada di dalam mereka justru tidak kuat berlama-lama di dalam. Bahkan ada yang mengalami kesurupan. Peristiwa kelam pernah terjadi di gedung ini saat peristiwa G30/SPKI, diduga ada yang dibunuh di dalam bangunan tersebut.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"