Dibuang Jauh Sampe Dua Kali, Boneka Elsa Ini Bisa Balik Lagi ke Rumah Pemiliknya

Dibuang Jauh Sampe Dua Kali, Boneka Elsa Ini Bisa Balik Lagi ke Rumah Pemiliknya

Kamu pasti gak asing lagi dengan karakter Elsa. Karakter Disney ini muncul di film animasi "Frozen". Karakter Disney ini pernah populer banget semenjak Frozen rilis di bioskop beberapa tahun lalu. 

Termasuk setelah tayang film "Frozen 2" akhir tahun 2019 lalu.

Saking populernya Elsa, nggak heran deh kalo mainan untuk karakter Disney itu dibuat. Karakternya yang membuat hati anak-anak perempuan serasa Disney Princess itu dijadiin boneka. Tentunya boneka Elsa juga laku keras di pasaran.

Elsa dari film animasi Disney "Frozen 2" (variety.com)

Tapi ada kisah yang berbeda tentang boneka Elsa. Terlebih setelah muncul cerita yang berbau horor tentang boneka Elsa ini.

Kabarnya, boneka Elsa ini baru aja menebar teror kepada sebuah keluarga yang tinggal di Houston, Texas, Amerika Serikat. Mirror pun mengabarkan hal ini setelah Emily Madonia menceritakan pengalaman menyeramkannya di Facebook.

Postingan cerita menyeramkan tentang boneka Elsa itu emang udah dihapus sih. Kisahnya adalah tentang anak perempuan Emily yang bernama Aurelia sebagai pemilik boneka Elsa yang berhantu.

Dalam postingannya, Emily bercerita bahwa boneka Elsa berhasil membuat dia dan anaknya ketakutan. Soalnya boneka itu tiba-tiba bisa bernyanyi dan bicara dalam bahasa Spanyol. Padahal fitur bahasa itu sudah dimatikan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"