Rekomendasi Online Shop Baju Yang Aman dan Oke

Rekomendasi Online Shop Baju Yang Aman dan Oke

Hai gengs, kamu suka bingung cari-cari online shop yang bagus dan recommended? Tenang karena di market place ini banyak baju-baju yang berkualitas. 

Kira-kira apa aja sih online shop yang berkualitas? Apakah ada? Ya ada dong ... Kalau penasaran yuk kita kepoin bareng-bareng.

Lazada

Lazada (jurnalapps.co.id)

Untuk rekomendasi online shop baju yang pertama ada di Lazada. Dalam situs itu ada banyak banget online shop yang berkualitas.

Selain itu kita bisa melihat keamanannya dari jumlah like yang ada dalam online shop tersebut. Istilahnya ada track recordnya gengs.

Shopee

Shopee (shopee.co.id)

Rekomendasi online shop baju yang selanjutnya adalah Shopee. Shopee adalah platform perdagangan elektronik yang berkantor pusat di Singapura di bawah SEA Group, yang didirikan pada 2009 oleh Forrest Li.

Saat ini sudah ada banyak banget penjual olshop yang recommended dan bagus buat kita beli. Jadi gak perlu ribet, terpercaya dan aman. Kadang free ongkir lagi.

Tokopedia

Tokopedia (Merdeka.com)

Kalau kamu cari rekomendasi online shop baju ya kamu tinggal cari aja di Tokopedia dong. Tokopedia merupakan perusahaan teknologi Indonesia dengan misi mencapai pemerataan ekonomi secara digital.

Berdiri dari tahun 2009, sampai saat ini sudah ada banyak banget olshop yang tergabung di dalamnya. Mau cari baju apa aja, ada.

OLX

OLX (indianexpress.com)

OLX Group adalah pasar online global yang beroperasi di 45 negara, dan merupakan perusahaan iklan baris online terbesar di Brasil, India, Bulgaria, Pakistan, Polandia, Rumania, Portugal, Ukraina dan juga Indonesia.

Jadi situs ini emang rekomendasi online shop baju buat kamu-kamu yang suka bingung mencari. Kamu bisa memilih banyak banget macam dan variannya di sini.

Blibli

Blibli (Marketeers.com)

Buat rekomendasi online shop baju yang terakhir ya di blibli.com dong ya. Blibli.com adalah salah satu situs web perdagangan elektronik di Indonesia.

Ngomongin soal Blibli, adalah produk pertama PT Global Digital Niaga yang merupakan anak perusahaan Djarum di bidang digital yang didirikan pada tahun 2010. Dan pastinya banyak olshop yang tergabung di dalamnya gengs.

Jadi itulah solusi kalau kamu cari rekomendasi online shop baju yang terpercaya, dan murah. Kamu tinggal memilihnya sendiri. Praktis kan?

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"