“Aku sudah berjuang dengan kecanduan sejak saya berusia 9 tahun, kalian mungkin berpikir itu gila, tetapi itulah kehidupan yang aku jalani. Aku ingin memanfaatkan keberadaanku untuk menciptakan sebuah ruang yang bisa digunakan untuk menyebarkan dan menormalisasi percakapan tentang kesehatan mental,” tulis Cooper melalui postingan di Instagramnya.
Cooper Noriega juga mengatakan kalau dia memiliki tujuan untuk membuka fasilitas rehabilitasi sehingga orang yang sedang berjuang dengan masalah mental seperti yang dialaminya memiliki tempat untuk berobat. Namun sayangnya, mimpinya itu belum sempat diwujudkannya.
Di tahun 2020, Cooper juga pernah membagikan pada penggemar kalau dia berusaha untuk bunuh diri. Sementara pada Januari 2021, Cooper Noriega mengatakan kalau dia berkomitmen untuk bersih dari alkohol. Selain keluarga dan kerabat, kepergiaan Cooper ini juga dirasakan oleh seluruh penggemar. Mereka tidak menyangka Cooper Noriega meninggal di usia yang masih sangat muda.