Akad Nikah Dipimpin Penghulu Ganteng, Pengantin Ini Disebut Alami Cobaan di Hari Pertama Menikah

Akad Nikah Dipimpin Penghulu Ganteng, Pengantin Ini Disebut Alami Cobaan di Hari Pertama Menikah

Dalam sebuah prosesi akad nikah di Jakarta, muncul sosok penghulu ganteng  yang bikin tamu undangan salah fokus alias salfok. Bukannya memperhatikan pengantin yang baru  resmi jadi suami istri, malah para tamu memperhatikan wajah penghulu. Seorang warganet di TikTok mengunggah momen tersebut.

Dilansir dari akun TikTok @anggunfbrty, memang penghulu yang menikahkan pasangan suami istri itu terlihat masih muda dan tampan. Ia mengenakan setelan jas dan peci hitam. Biasanya penghulu adalah pria yang sudah berusia tua. Tapi kali ini berbeda dari biasanya. Apalagi penghulu yang tidak diketahui namanya itu ramah kepada tamu yang memperhatikannya.

Sejumlah warganet pun memberikan tanggapan setelah melihat video tersebut. Mereka kompak memuji sosok penghulu ganteng itu. “Di tempat gua penghulunya rata-rata bapak-bapak atau kakek-kakek. Gak ada yang modelan begini,” tulis warganet.

Ada juga warganet yang menyebut hari pertama pasangan itu menikah langsung dapat ujian karena si mempelai wanita bisa terpukau dengan penghulu itu. “Cobaan berat di hari pertama nikah,” kata warganet lain.

Akad Nikah Dipimpin Penghulu Ganteng, Pengantin Ini Disebut Alami Cobaan di Hari Pertama Menikah (TikTok @anggunfbrty)

Melansir dari Wolipop, si perekam video itu mengatakan bahwa pernikahan itu merupakan akad nikah tetangganya yang bernama Aliyah. Pernikahan digelar pada Sabtu (23/7) di Kalideres, Jakarta Barat. Ia mengaku baru melihat penghulu itu dan selama ini tidak kenal.

“Penghulunya ganteng dan baik. Apalagi waktu dipanggil ibu saya, dia langsung nengok ke samping buat senyum, langsung ibu-ibu bilang penghulunya ganteng dan keren,” tambah wanita yang bernama Anggun.

Memang penghulu biasanya laki-laki yang sudah tua. Dalam sebuah pernikahan atau akad nikah dalam agama Islam selalu ada penghulu yang memiliki tugas dan tanggung jawab besar memimpin proses pernikahan tersebut. Tugas penghulu adalah melaksanakan, mengawasi jalannya pernikahan, dari mulai syarat, wali, dan melakukan pencatatan perkawinan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"