5 Fakta Unik Siti Atikoh, Istri Ganjar Pranowo yang Cantik Memesona

5 Fakta Unik Siti Atikoh, Istri Ganjar Pranowo yang Cantik Memesona

Capres Ganjar Pranowo memiliki istri yang cantik dan memesona yakni Siti Atikoh Suprianti. Wanita berusia 52 tahun ini lahir di Purbalingga, Jawa Tengah. Istri Ganjar Pranowo memiliki sederet fakta unik tentang kehidupannya. Mulai dari background keluarga yang bukan berasal dari keluarga sembarangan, kisah cinta dengan Ganjar, dan masih banyak lagi.

Cucu Kiai NU

Atik biasa Siti Atikoh disapa merupakan cucu dari KH.Hisyam A Karim. Hisyam adalah salah satu kiai Nahdlatul Ulama (NU) yang cukup disegani. Kakek Atik juga memiliki pondok pesantren Riyadus Sholikhin yang ada di kampung halamannya di Purbalingga, Jawa Tengah. 

Sementara itu ayah Atik juga berkecimpung dalam dunia politik. Sang ayah yang juga mertua Ganjar pernah menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten Purbalingga hingga pernah menjadi anggota MPR RI dari Partai Persatuan Pembangunan atau PPP.Bahkan rumah orangtua Atik sampai sekarang menjadi kantor DPC PPP di Purbalingga.

Siti Atikoh Istri Ganjar Pranowo (prorakyat)

Kisah Cinta dengan Ganjar

Istri Ganjar Pranowo memiliki kisah cinta unik dengan suaminya. Kebetulan Atik adalah adik kelas Ganjar di Universitas Gadjah Mada (UGM). Atik dan Ganjar jatuh cinta ketika Atik mengadakan kegiatan KKN dan Ganjar menjadi pembimbingnya.. Sejak dulu mantan Gubernur Jawa Tengah ini dikenal sebagai sosok yang cerdas dan aktivis kampus.

Hal itu semakin membuat Atik jatuh hati, belum lagi sosok Ganjar yang tampan sejak masih muda. Pernah satu momen saat akan kencan, Ganjar menemui Atik dengan sepeda. Jarak jauh tidak membuat Ganjar menyerah meski harus mengayuh sepeda selama dua jam. Ganjar dan Atik menikah pada 25 September 1999 dan dikaruniai seorang anak.

Pernah Jadi PNS

Ternyata Atik pernah menjalani profesi sebagai pegawai negeri sipil atau PNS di Pemda DKI Jakarta. Dimulai tahun 1999, Atik pernah menjadi bawahan Jokowi saat masih menjadi Gubernur DKI Jakarta. Namun akhirnya ia memutuskan untuk mundur dari jabatannya karena sang suami menjadi Gubernur Jawa Tengah dan Atik sibuk jadi penggerak PKK Jawa Tengah.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"