Dalam YouTube-nya, pemilik channel Gila Eksperimen menjawab beberapa permintaan subscriber untuk mempraktikkan eksperimen dengan teknik desain hydro dipping.
Hal tersebut memang sengaja dilakukan untuk hiburan semata dan menjadikan jenglot sebagai objeknya.
Terlihat pula 2 peti kecil yang diisi dengan boneka kecil hitam berambut yang mirip dengan jenglot. Setelah rambut boneka tersebut dibungkus plastik, ia pun melakukan beberapa langkah hydro dripping.
Sekejap, jenglot tersebut terlihat imut karena memiliki motif Hello Kitty dominan putih di tubuhnya. Dan satunya lagi memiliki warna cokelat-biru kehijauan.
Sampai saat ini, video tersebut telah ditonton lebih dari 80.000 kali. Banyak netizen yang melempar komentar lucu dan mengatakan bahwa jenglot tersebut terlihat semakin imut.
"jenglot model hello kitty gini gaada mistis-mistisnya, bukan ngundang bahaya malah ngundang anak paud," tulis @knowfiks.
"Aaa comell," celetuk @maysonskyy.
Selain itu, @rudipurwanto_ menambahkan, "Diindo mah makhlus halus yang dulunya serem sekarang kek nggak harga dirinya."
"Sekalian gigi jenglot dibentukin gigi kelinci, biar imut," kicau @antyapriliaa.
"Wkwkwk hello Kitty ,, makin imut ajaa uuu," tambah @hakimmnurr.