Seorang Adik Pede Pakai Nada Dering Suaranya Sendiri, Hasilnya Malah Bikin Ngakak

Seorang Adik Pede Pakai Nada Dering Suaranya Sendiri, Hasilnya Malah Bikin Ngakak

Nada dering handphone bisa diatur oleh penggunanya sesuai keinginan. Namun ternyata, banyak pengguna yang malah menggunakan suara-suara unik untuk nada dering ponselnya, hingga berakhir lucu dan menghibur bagi yang mendengarnya.

 

Biasanya, pemilihan suara nada dering ditentukan dari kesukaan sang pemilik ponsel. Beberapa orang ada yang menggunakan lagu favorit mereka.

 

Tapi siapa sangka, kalo ada seorang pengguna yang menggunakan nada dering pakai suaranya sendiri. Ya, postingan akun Instagram @btscellsukoharjo mengunggah postingan saat ada warganet yang terkejut saat mendengar nada dering hp milik adiknya.

 

Warganet tersebut mendengarnya saat ponsel adiknya seketika menyala. Dan ternyata, adiknya itu menggunakan nada dering dari rekaman suaranya sendiri.

 

“Jadi ini HP adek gue. Ngakak nada deringnya pakai suara sendiri. Kaget lagi asik scroll TikTok tiba-tiba bunyi gitu sekalian HP-nya dia,” tulis keterangan di video.

 

Suara yang dihasilkan terkesan lucu karena suara adiknya terdengar secara berulang-ulang.

 

“Dering-dering-dering telepon. Dering-dering-dering telepon,” bunyi nada dering tersebut.

 

Video nada dering lucu tersebut pun viral dimedia sosial dan banyak warganet yang ikut terhibur saat mendengarnya.

Seorang warganet membagikan nada dering HP adiknya yang menggunakan suaranya sendiri (instagram)

 

“Kayak sound tahu bulat versi telepon,” ucap warganet.

 

“Kreatif nih bocah,” ungkap warganet.

 

“Jangan diangkat mbak. Biar mulutnya pegal,”imbuh warganet.

 

“Pengen nada dering yang seperti ini,” harap warganet.

 

“Adikmu kreatif sekali hahaha,” canda warganet.

 

“Adik kamu kreatif banget, tetapi adik kamu gak sendiri kok mba. Saya dulu pernah banget kaya begini karena diajarin sama sepupu buat seperti ini,” tutur warganet.

 

Video warganet yang memamerkan nada dering HP adiknya ini mendapatkan 140.645 likes dan beragam komentar dari warganet. 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"