Beda Zaman, Beda Jawaban: 7 Cita-cita Generasi Milenial

Beda Zaman, Beda Jawaban: 7 Cita-cita Generasi Milenial

Waktu kecil dulu, orangtua kita sering bertanya, "Besok, kalo udah gede, kamu mau jadi apa?" Sontak kita akan bersemangat menjawab astronot, pilot, dokter, tentara, polisi, insinyur, guru, bahkan presiden. Lepas itu, lamunan akan membawa kita menuju profesi-profesi yang kita inginkan sambil bermain.

Sekarang kita sudah besar. Sebagian dari kita, mungkin sedikit saja, yang berhasil meraih apa yang dicita-citakannya semasa bocah. Lantas sebagian yang tak meraihnya mungkin justru bahagia dengan apa yang telah mereka peroleh sekarang. Mungkin lebih realistis dalam melihat peluang dan kesempatan.

Kini, beberapa dari kita mungkin sudah menjadi orangtua atau bersiap menjadi orangtua. Dan sekarang waktunya kita menanyakan pada mereka  cita-citanya di masa yang akan datang. 

Mereka tentu punya jawaban sendiri, dan kebanyakan lebih mencengangkan karena tak terbayang oleh kita waktu kecil dulu. Yuk disimak cita-cita generasi milenial berikut. Biar lebih siap dan gak gegar budaya.


1. Selebgram

Menjadi selebgram takkan pernah ada di kepala kita waktu kecil dulu. Beda dengan generasi milenial sekarang yang tahu betul bahwa selebgram merupakan profesi yang menjanjikan.

Selebgram adalah singkatan dari Selebriti Instagram. Menjadi seorang selebgram dapat dicapai dengan beberapa kriteria seperti jumlah followers di akun Instagram pribadinya. 

Jika kita memenuhi syarat mutlak selebgram, kita tentu terkenal. Akun kita akan terus dilihat orang nyaris tanpa putus. Dengan begitu, keuntungan akan datang sendiri pada kita. Bisa aja mendapatkan endorsement dari online shop tertentu yang kian menjamur saat ini.


2. Youtuber

Ini merupakan profesi yang cukup diidam-idamkan anak-anak jaman sekarang. Tapi basis media sosialnya  YouTube dan kita perlu lebih rajin membuat konten video yang tak semata menarik. Pokoknya harus kreatif, berkualitas, unik, beda, gokil, dan seterusnya.

Cara kerjanya serupa dengan menjadi selebgram tadi. Jika kita adalah salah seorang youtuber, satu video saja yang kita unggah bisa aja akan segera ditiru banyak orang yang menontonnya. Maka kita sah disebut sebagai influenza, eh, influencer.

Profesi ini amatlah lentur, fleksibel. Setelah kita menjadi youtuber berdasarkan kriteria tertentu di platform tersebut, kita akan kebanjiran penonton, jadi sekelas selebriti gitu, plus uang mengalir masuk ke dalam dompet sendiri.


3. Beauty Blogger

Anak-anak jaman sekarang pasti taulah apa itu beauty blogger. Tanyain aja, pas mereka lagi ngerjain PR terus ajak ngobrol tentang gimana caranya. Mereka akan cerita panjang lebar meski PR mereka belum selesai. Terus mereka besok dimarain gurunya deh. Asik ya.

Jangan ding!

Beauty blogger sekarang udah seabreg-abreg. Mereka biasa berseliweran di media sosial macem Instagram atau YouTube. Profesi ini cukup menjanjikan juga lho, soalnya jaman sekarang semua orang pengen tampil cantik. Tapi yang dikerjain apa aja sih?

Banyak sist. Mulai dari bikin tutorial kecantikan, review makeup, review brand makeup, ngomongin kecantikan orang, produk perawatan kulit, kepala, pundak-lutut-kaki-lutut-kaki. Modal cantik jadi pertimbangan juga sih, kalo nggak, ganteng juga boleh.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"