Siapa yang pernah duduk dan menemukan permen karet bekas yang terinjak? Nah, ini yang bikin jengkel karena bekasnya bisa menempel ke mana-mana. Efek jangka panjangnya memang tidak ada, tapi mungkin kita merasa sepatu kita terlalu lengket dengan jalan yang yang kita pijak.
Untuk menghilangkan bekas permen karet yang menempet itu sebenarnya gampang banget. Gunakanlah beberapa perkakas yang bisa kita jumpai di rumah kita. Misalnya mengoleskan pelumas rantai. Selain itu, gunakan es batu untuk mengompres bekas permen karet yang tersisa. Setelahnya bersihkan dengan pisau atau benda tajam seperlunya hingga tuntas.
Cara lainnya yang tergolong unik adalah meletakkan alas kaki yang terpapar bekas permen karet ke dalam freezer. Tunggu hingga agak membeku dan pasti gampang deh dibersihkan. Boleh juga menggunakan selai kacang dengan mengoleskan ke permukaan terpapar, diamkan, dan bilas hingga bersih.
Meskipun begitu, mengunyah permen karet dapat mengurangi stres, meningkatkan kewaspadaan dan konsentrasi. Namun, alih-alih menjaga kebersihan mulut, seseorang yang membuangnya sembarangan bisa saja membantu mulut kita tetap ‘kotor’ karena jengkel.