Terakhir, kamu masih bisa makan nasi putih ketika diet, tapi harus sesuai dengan porsinya, ya. Jangan sampai porsi nasi melebihi porsi sayur dan lauk.
Kamu bisa mencobanya dengan mengkonsumsi 3-4 sendok nasi saja, lalu melengkapinya dengan sayuran.
Mengkonsumsi banyak sayuran sangatlah penting karena mengandung gizi tinggi serta kalori yang rendah. Menurut laman Eating Well, sayuran punya banyak manfaat seperti melawan peradangan, meningkatkan jumlah serat dalam tubuh, melembapkan kulit serta mengurangi resiko penyakit berbahaya.