Resep-resep Eksfoliasi Wajah Secara Alami, Yuk Cobain!

Resep-resep Eksfoliasi Wajah Secara Alami, Yuk Cobain!

Salah satu perawatan kulit wajah adalah dengan eksfoliasi. Eksfoliasi ini punya beragam manfaat, diantaranya meningkatkan kadar kolagen, membersihkan pori-pori, meratakan warna nulit, mencegah jerawat, mengurangi produksi minyak berlebih, serta melancarkan aliran darah di daerah wajah. 

Eksfoliasi wajah bisa jadi cara meregenerasi kulit. Nah, ternyata kita nggak harus pakai produk scrub di pasaran buat eksfoliasi. Tapi bisa juga pakai cara yang lebih alami. 

Berikut beberapa resep dan cara mengeksfoliasi kulit secara alami.

1. Pakai oatmeal

1. Pakai oatmeal oatmeal (tribunnews.com)

Oatmeal bisa dipakai sebagai eksfoliator yang bagus loh. Kalian tinggal siapkan satu sendok oatmeal bubuk. Campurkan oatmeal dengan garam satu sendok oatmeal. 

Terus, tambahin air sampai jadi pasta. Gosokin secara lembut di kulit wajah dengan gerakan memutar. Diamin selama kira-kira 5 sampai 10 menit. Abis itu bilas deh.

2. Pakai Kopi

2. Pakai Kopi scrub kopi (hellosehat.com)

Kopi akhir-akhir ini makin digemari orang-orang untuk dijadikan scrup atau eksfoliator. Kandungan asam caffeic kopi emang punya efek anti inflamasi yang bisa meningkatkan produksi kolagen.

Kalian cukup butuh satu sendok makan kopi bubuk dan satu sendok makan air atau minyak zaitun. Campur kopi dengan air atau minyak zaitun. Gosokkan lembut aja, jangan keras-keras di kulit.

Biarkan beberapa menit. Lalu, bilas secara bersih.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"