Seorang pria menceritakan kisahnya yang seketika ditinggalkan oleh kekasih saat menjelang h-1 pernikahan. Video itu dibagikan oleh akun TikTok @sayidkandiyas809. Pria 27 tahun bernama Restu Bangkit itu tiba-tiba ditinggal oleh calon istrinya sebelum pernikahan berlangsung.
Dari video itu, dijelaskan jika sang pria berasal dari Banyuwangi dan memutuskan menikahi kekasihnya yang sudah ia pacari selama 11 tahun. Tetapi, acara mereka batal karena mempelai wanita membatalkan pernikahan sehari sebelum acara berlangsung.
Meski persiapan sudah rampung hal tersebut tak membuat sang kekasihnya mengurungkan niatnya untuk mengakhiri hubungan bahkan diketahui sebelumnya ia mulai menunjukkan sikap aneh kepada Restu.
"Persiapan tersebut pemasangan tenda di rumahnya sudah rampung namun calon istrinya tiba-tiba membatalkan pernikahan setelah sebelumnya menunjukkan perilaku aneh dan memberikan kode-kode untuk mengakhiri hubungan," jelas dalam video.
Masalah itu langsung membuat seluruh keluarganya ikut turun tangan mencari sang wanita. Tetapi hal itu sia-sia karena sang wanita tidak memberikan jawaban. Restu juga mendapatkan telefon dari pria tak dikenal hingga membuat pertengkarannya dengan sang kekasih semakin parah.
"Masalah semakin rumit setelah Restu menerima telepon dari seorang pria tak dikenal yang memicu pertengkaran dengan sang kekasih. Restu dan keluarganya sempat mencoba berdiskusi dengan calon pengantin wanita usahanya gagal karena respon dingin yang diterimanya," penjelasan dalam video.
Meskipun akhirnya sang kekasih membatalkan pernikahannya, Restu dan keluarga tetap menyambut tamu yang sudah terlanjur hadir. Membuka dapur umum serta menjamu tamu yang hadir dengan baik seolah menunjukkan ketabahan dan kebaikan hatinya di tengah cobaan berat.