Memakai baju longgar jadi salah satu laternatf bagi wanita gemuk. Tapi kamu harus bedakan ya gengs. Antara longgar dan kebesaran itu beda banget.
Baju longgar bisa membantu menutupi bagian-bagian tubuhmu yang kelihatan gak banget. Kalau terpampang nyata. Heuheu ... Tapi kalau baju yang kegedeean justru bikin badanmu semakin terlihat gendut.
Model Baju Pendek Wanita Terbaru
Buat referensi kamu nih ladies. Apapun modelnya, pastikan kamu merasa nyaman dan percaya diri. Karena baju terbaik adalah yang bikin kamu PD.
Mau apapun komentar orang, kalau didengerin gak akan ada habisnya. Ngalir terus kayak kali Ciliwung.
Merasa cantik itu harus banget. Bukan pengen narsis sendiri. Tapi untuk menghargai dirimu juga. Merasa cantik karena kamu menysukuri apa yang dikasih Tuhan.
Elah, buset, mana nih referensi model baju pendek wanita terbaru?? Iya, baca nih ... baca ...
1. Peplum top
Model baju pendek wanita terbaru peplum top (pinterest.com)
Model baju pendek wanita terbaru cocok buat kamu yang gendut adalah model Peplum top. Jadi bajunya pas badan untuk area punggung hingga perut. Di bagian perutnya melebar dan bergelombang gitu.
Cocok untuk menutupi area perut yang gak pengen kamu tampakkan. Model baju pendek wanita terbaru peplum top ini bisa bikin badanmu tampak lebih singset.
2. Lace top
Model baju pendek wanita terbaru lace top (dhgate.com)
Lace adalah bahan yang jatuh dan mirip brokat. Model baju pendek wanita terbaru dengan bahan ini nyaman digunakan dan punya banyak motif.
Pilih ukuran yang pas sama badan kamu dan terlihat jatuh saat dipakai.