Kegagalan Memasak yang Sering Dialami Pemula dan Cara Mengatasinya

Kegagalan Memasak yang Sering Dialami Pemula dan Cara Mengatasinya

Sering nggak sih kalian, saat memasak mendapatkan keganjalan realita yang tidak sesuai dengan ekspektasi kalian?

Memasak (cdns.klimg.com)

Misalnya sering mengalami sup yang rasanya hambar, hingga goreng ikan malah ambyar/hancur. Hal tersebutlah yang biasanya sering luput dari perhatian kalian saat memasak gengs.

Tapi tidak udah khawatir gengs, karena memasak itu merupakan sebuah ketrampilan yang harus kalian asah tiap hari. Kuncinya ya...latihan dari setiap kegagalan, jadikan setiap kegagalan itu sebagai sebuah pembelajaran. Jika kalian melakukan hal tersebut, maka bukan tidak mungkin kalian akan mahir.

Jangan takut jika masakan kalian kurang sukses yak gengs. Nih, informasi tentang kegagalan yang sering dialami pemula saat memasak dan cara mengatasinya, dilansir dari Detikfood.com.

1. Ikan goreng hancur

1. Ikan goreng hancur Goreng ikan (kotak87.com)

Mengalami kejadian, ikan saat digoreng gosong atau bahkan hancur, rasanya hal tersebut sering dialami pemula saat memasak. Wajan yang lengket dan ikan sering dibolak-balik untuk mengecek kematangannya, hal tersebut bisa menjadi pemicu terjadinya kehancuran ikan gengs.

Sebetulnya gampang sih gengs menggoreng ikan. Caranya cukup panaskan minyak banyak dalam wajan, setelah minyak panas, baru masukkan ikan. Inget, ikan harus dalam keadaan terendam didalam minyak. Jadi kalian tidak perlu ribet membolak-balik, pasalnya ikan akan matang dan kering diseluruh bagian dengan sendirinya.

2. Tumis sayuran warnanya kecoklatan

2. Tumis sayuran warnanya kecoklatan Menumis sayuran (lagizi.com)

Dilihat sih sangat mudah menumis sayuran yak, akan tetapi sebenarnya kalian perlu ekstra perhatian gengs. Jika tidak memperhatikan hal-hal teknis ini, maka tumis sayuran kalian akan terlihat kurang menarik karena kecoklatan warnanya dan rasanya alot.

Nah, untuk itu. Perhatikan api kalian gengs, harus besar yang apinya. Karena menumis adalah memasak sayuran dengan cepat dalam suhu tinggi.

Gunakan api besar, sayuran yang sudah dimasukkan kedalam wajan ini, kemudian aduk cepat hingga sayuran berwana kehijauan. Usahakan wajan jangan ditutup, serta jangan menambahkan air, karena sayuran akan mengeluarkan cairannya saat terkena suhu tinggi. Baru setelah layu, angkat segera dan sajikan saat masih hangat yak gengs, supaya mendapatkan rasa yang lezatt.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"