Sebelum aplikasi chating berkembang seperti sekarang dan menjadi fitur yang paling banyak digunakan sebagai sarana komunikasi, banyak orang menggunakan telepon atau bertemu langsung dengan gebetannya sebagai langkah PDKT alias pendekatan.
Kini hanya lewat chat, PDKT pun bisa dilakukan dengan lebih mudah. Nah, untuk mengetahui apakah cewek gebetanmu memberi sinyal positif terhadap usaha PDKTmu itu, berikut beberapa sinyal kuat kalau doi naksir, dilihat dari chat-nya. Yuk, simak bareng!
1. Dia Udah Nggak Canggung untuk Memulai Chat Duluan
Di awal pendekatan, tentunya dia masih belum merasa begitu akrab. Oleh karena itu, ia akan canggung jika harus berinisiatif mengirimi kamu pesan.
Namun perlahan, karena sudah sering bertukar pesan denganmu, ditambah lagi dia merasa tertarik, maka sudah tak kikuk untuk memulai chat duluan. Hal ini nggak akan dilakukan oleh cewek yang memang nggak punya perasaan istimewa ke kamu.
2. Balas Pesanmu Nggak Pakai Lama
Cewek yang memang naksir kamu, nggak akan berusaha berlama-lama membalas pesan. Malah dia senang kalau melihat ada pesan masuk, dan itu darimu.
Selain karena memang dia suka saat mendapat pesan darimu, caranya membalas chatmu dengan cepat, juga disebabkan tak mau membuatmu merasa tersinggung atau salah paham, mengira kalau dia tak suka kamu sehingga sengaja berlambat-lambat membalas chat. Makanya, dia gercep deh.
3. Komunikasi Berjalan Dua Arah
Jika cewek yang kamu taksir itu nggak punya perasaan yang sama denganmu, maka pesanmu pasti dibalas dengan singkat. Bahkan kalau kamu terlalu sering mengirim pesan, dia bisa membalasnya dengan ketus bahkan tak segan mengabaikan pesanmu.
Hal itu tidak akan terjadi pada cewek yang suka sama kamu. Komunikasi yang terjadi luwes, karena dua arah, artinya, dia pun merespons dengan baik. Balasannya panjang, dan kamu bisa merasakan, tutur katanya pun hangat.
4. Dia Mampu mendeteksi Perubahanmu
Seorang cewek yang ada hati denganmu, pastinya akan perhatian. Karena itu, dia mampu mendeteksi perubahan yang terjadi di chat kamu, meski itu tampak samar.
Sebagai contoh, bahasa pesan kamu yang biasanya lucu, tiba-tiba jadi singkat dan tampak serius. Dia bisa melihat perubahan itu, yang menyebabkannya bertanya apakah ada sesuatu yang kamu alami, atau apakah kamu sedang tak baik-baik saja. Seperhatian itu! Gemes banget, deh!