Cewek Kok Kumisan? Kalau Ngerasa Terganggu, Gini Cara Menghilangkannya!

Cewek Kok Kumisan? Kalau Ngerasa Terganggu, Gini Cara Menghilangkannya!

Nggak cuma cowok, cewek juga punya kumis yang kadang bikin ganggu penampilan. Ya, emang sih nggak setebal cowok, tapi tipis-tipis pun suka jadi risih sendiri. Banyak cewek masih ngerasa ragu buat menghilangkan kumis karena takut bakalan tumbuh lebih lebat atau jadi aneh. Padahal, bisa-bisa aja kok menghilangkan kumis dengan aman dan nyaman. Cobain deh beberapa alternatif berikut ini:

Menghilangkan kumis (lipaniskincare.com)

Dicukur

Cara paling gampang dan bisa dilakukan sendiri di rumah adalah mencukur. Kamu bisa pakai cukuran biasa atau cukuran elektrik. Waktu mau mencukur, bisa basahi kulit pakai sabun atau krim cukur. Pastikan alat cukurnya bersih ya! Tinggal cukur kumis searah dengan pertumbuhannya. Seret perlahan-lahan dengan lembut aja biar nggak terluka dan iritasi. Cara ini emang praktis tapi bulu-bulu cenderung cepat tumbuh jadi kamu mesti lebih rajin cukuran terus ya! 

Pakai krim pencukur

Kalau takut pakai pisau cukur, kamu bisa pilih krim hair removal yang khusus buat digunakan di kulit wajah. Krim pencukur ini cukup aman dan mudah digunakan. Tinggal oles merata di area kumis, diamkan beberapa menit, lalu bilas, dan bulu-bulu pun rontok dengan sendirinya. 

Beberapa orang bisa alergi terhadap krim pencukur, jadi nggak ada salahnya kamu melakukan tes alergi dulu dengan mengoleksan krim pencukur di area kumis selama  2-3 menit. Kalau nggak ada reaksi kayak merah, gatal, panas, atau sakit, berarti kamu boleh pakai krim ini.

Threading (bebeautiful.in)

Cabut pakai pinset

Alternatif lain yang bisa kamu lakukan di rumah adalah mencabut bulu-bulu kumis pakai pinset. Kelebihan dari metode ini adalah bisa cabut bulu sampai ke akarnya. Tapi ya akan lebih sakit waktu proses pencabutannya, gengs. Kalau kamu emang tahan, bisa lakukan proses ini secara rutin tiap bulu mulai tumbuh. 

Threading

Buat yang pengen menghilangkan kumis di salon, bisa cobain threading. Teknik ini dilakukan dengan menggunakan benang yang dipelintir untuk mencabut bulu. Hasilnya cukup rapi tapi termasuk sakit kalau baru awal-awal mencoba.

Laser menghilangkan kumis (medicalnewstoday.com)

Waxing

Nggak cuma bulu kaki atau ketiak, waxing juga bisa dilakukan di area kumis. Buat yang pertama kali coba, bisa waxing di salon atau klinik kecantikan ya agar lebih aman. Nantinya kumis akan dioleskan gel atau beeswax, lalu ditempelkan kain, lalu ditarik sampai semua bulu kecabut sampai akarnya. Sebenarnya, metode waxing pun ada beberapa jenis dan beda-beda tingkat kesakitannya. Jenis waxing antara lain soft wax, hard wax, fruit wax, dan sugar wax. 

Laser 

Pilihan lain yang nggak sakit adalah dengan laser hair removal. Ini cocok buat menghilangkan kumis. Hasilnya pun bisa bertahan cukup lama lho. Meskipun harganya lebih mahal daripada cara lain ya. Cahaya dari laser akan difokuskan pada folikel untuk menghancurkan bulu-bulu kumis.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"