Banyak yang beranggapan bahwa wanita pendiam itu mempunyai kepribadian introvert karena mereka cenderung pemikir, pemalu, dan tidak suka menjadi sorotan publik. Meski begitu wanita pendiam lebih banyak menjadi incaran para pria karena dianggap manis dan kalem sehingga mereka banyak mencari cara mendekati wanita pendiam.
Sebagian pria menambatkan hati kepada wanita pendiam. Sisi misterius yang dimiliki wanita pendiam ternyata membuat pria merasa tertantang untuk mendapatkannya. Jika kamu salah satunya, sudah tahukah kamu cara mendekati wanita pendiam?
Perlu kamu ketahui bahwa masa pendekatan adalah masa yang penting. Jangan sampai salah langkah dan malah bikin si dia menjauh! Kamu harus kuat mental untuk menghadapi sikap dingin si wanita pendiam. Nah, untuk melancarkan proses pendekatanmu dengan si dia, simak 4 trik mendekati wanita pendiam di bawah ini.
1. Humoris
Orang humoris ternyata punya poin sendiri untuk wanita pendiam, lho. Buatlah dia terkesan dengan melontarkan cerita atau tingkah lucu. Suasana akan terasa lebih segar dan ceria jika dihiasi dengan senyum dan tawa.
2. Perhatian dan pengertian