Cara Meluruskan Rambut Keriting: Alami Nggak Pakai Ribet

Cara Meluruskan Rambut Keriting: Alami Nggak Pakai Ribet

Bagi sebagian wanita beranggapan kalau memiliki rambut yang lurus dan panjang itu menandakan kalau dia cantik.

Maka dari itu banyak wanita yang terobsesi untuk membuat rambutnya lurus. Kamu juga pengin? Nih cara meluruskan rambut keriting.

Minyak Goreng (ramesia.com)

Minyak Goreng

Pastinya kalian mikir keras tentang apa hubungannya minyak goreng sama meluruskan rambut keriting? Ada, begini caranya:

  • Sediakan minyak goreng
  • Masukkan minyak goreng secukupnya ke dalam satu wadah
  • Oleskan minyak goreng ke seluruh bagian rambut
  • Pijat rambut secara perlahan dan merata
  • Diamkan sejenak, kurang lebih 20-30 menit
  • Bersihkan rambut dengan shampoo, bilas sampai bersih
  • Keringkan rambut dengan handuk
  • Lakukan secara rutin, 1-3 kali dalam seminggu

Minyak Zaitun

Dikenal akan manfaatnya bagi kesehatan tubuh, minyak zaitun juga memilik khasiat untuk meluruskan rambut yang keritng maupun bergelombang.

Caranya:

  • Sediakan 1 sdm minyak zaitun dan 2 butir telu, lalu kocok telurnya, lalu campurkan minyak zaitun ke dalamnya.
  • Oleskan secara merata ke seluruh bagian rambut.
  • Lalu diamkan selama 2 jam sampai benar-benar kering. Bersihkan rambut dengan shampoo, kemudian bilas. Keringkan rambut dengan handuk dan lakukan secara rutin seminggu sekali.

Susu Murni (barisozkok.com)

Susu Murni

Waduh apa lagi susu, pastinya bakalan bikin rambut lengket dan dirubung semut, tapi ternyata emang berkhasiat banget lho gengs.

Caranya:

  • Sediakan 1 gelas susu murni berikut ½ cangkir air.
  • Campurkan keduanya, kemudian aduk sampai rata.
  • Oleskan ke rambut dan kulit kepala menggunakan kuas khusus rambut.
  • Diamkan selama kurang lebih 1 jam.
  • Sisir menggunakan sisir bergigi renggang.
  • Cuci rambut dengan shampoo dan bilas dengan air bersih.
  • Keringkan rambut menggunakan handuk.
  • Lakukan secara rutin seminggu sekali sampai terlihat hasilnya.

Pisang

Selain dijadikan makanan yang banyak khasiatnya ternyata pisang juga bisa dijadikan sebagai pelurus rambut lho.

Caranya:

  • Sediakan 1 buah pisang dan 2 sdm madu.
  • Lumatkan pisang dengan menggunakan blender.
  • Campurkan pisang yang sudah di-blend dengan madu.
  • Oleskan ke rambut dan kulit kepala hingga merata terus diamkan selama kurang lebih 1 jam, lalu bilas sampai bersih. Keringkan rambut dengan handuk dan lakukan secara rutin seminggu sekali.

Santan (kompasiana.com)

Santan

Hasil perasan dari parutan kelapa ini juga terbukti mampu meluruskan rambut kriting lho gengs. Berikut pemaparannya.

Caranya:

  • Sediakan satu buah kelapa tua, kemudian parut.
  • Peras parutan kelapa hingga menjadi santan.
  • Masukkan air santan ke dalam gelas, lalu campurkan dengan 2 sdm jeruk nipis.
  • Dinginkan di dalam kulkas selama kurang lebih 2 jam.
  • Oleskan santan ke rambut dan kulit kepala secara merata.
  • Sisir rambut yang telah terolesi santan.
  • Bungkus rambut dengan shower cap, tunggu sampai kering.
  • Bilas dengan air bersih.
  • Keringkan rambut menggunakan handuk.
  • Lakukan secara rutin seminggu sekali.

Jadi itulah beberapa cara meluruskan rambut keriting. Gimana? Gampang banget kan bahan-bahannya didapatkan?

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"