Kebiasaan disiplin membaca bisa mengasah ketajaman pikiran sekaligus meningkatkan kecerdasan emosi kita. Dengan begitu, otak pun bisa berfungsi dengan lebih optimal melalui kegiatan membaca. Terlebih menyerap informasi baru ataupun menikmati kisah fiksi, membuat kita makin cerdas.
4. Mencoba Hal Baru
Kebiasaan untuk mencoba hal-hal baru dan berbeda bisa membuat pengalaman semakin banyak. Seiring dengan itu, sudut pandang dan wawasan seseorang juga akan bertambah. Kecerdasan pun bisa meningkat jika semakin banyak pengalaman yang dimiliki.
5. Jalani Rutinitas Produktif
Wanita cerdas menyadari setiap waktu yang dimiliki sangat berharga. Jadi mereka akan berusaha sebaik mungkin untuk menjalani rutinitas keseharian yang produktif. Ini juga akan terus mendorong seseorang untuk menggunakan daya pikir sebaik mungkin dan membentuk ketajaman pikiran menjadi lebih baik.