Bikin Sendiri Perontok Bulu Halus Low Budget, Berikut Cara Membuat Waxing Murah Meriah dari Gula dan Lemon

Bikin Sendiri Perontok Bulu Halus Low Budget, Berikut Cara Membuat Waxing Murah Meriah dari Gula dan Lemon

Salah satu cara untuk menghilangkan bulu halus di sekitar kaki, tangan, dan juga ketiak adalah waxing. Namun, melakukan waxing di salon tentu aka cukup menguras waktu dan biaya. Untuk mengatasi hal ini, biasanya seseorang melakukan waxing di rumah. 

Tapi apakah aman? Nah, biar nggak insecure, kamu bisa kok membuat alat waxing sendiri yang jelas aman dan hemat. Yakni berbahan dasar gula dan lemon.

Lalu, bagaimana cara membuat waxing dari gula dan lemon yang benar, agar bisa menghilangkan bulu-bulu halus dengan sempurna? Perlu diketahui, waxing gula dan lemon ini adalah metode penghilangan rambut atau bulu halus yang hemat biaya.

Bahkan cara ini tidak terlalu menyakitkan, dan yang kamu butuhkan hanya bahan alami yang hampir ada di setiap dapur. Cara ini juga telah digunakan selama berabad-abad, terutama dalam membantu menghilangkan sel-sel kulit mati.

Selain itu, waxing ini juga bisa membuat kulit lembut, halus dan bercahaya. Apa saja manfaat dan juga cara membuatnya? Simak informasi berikut! 

Cara Membuat Waxing dari Gula dan Lemon (KlikDokter)

4 Manfaat Waxing Gula dan Lemon

1. Tidak Beracun

Tidak seperti metode waxing tradisional yang keras, waxing gula terbuat dari bahan-bahan alami seperti gula, jus lemon dan air. Oleh karena itu, hal ini adalah cara yang aman untuk menghilangkan rambut di sekitar tubuh.

2. Mengurangi Rasa Sakit

Waxing gula tidak terlalu menyakitkan dibandingkan metode waxing lainnya. Karena pasta gula disiapkan pada suhu hangat, tidak ada kemungkinan kulit terbakar atau paparan bahan kimia berbahaya.

Saat pasta gula digosokkan ke kulit, pasta gula akan mudah diserap ke dalam folikel, memungkinkan rambut tubuh untuk meluncur keluar dengan lebih mudah. Ini menghasilkan ekstraksi penuh tanpa kerusakan rambut atau penarikan yang tidak menyenangkan.

3. Mudah Dibersihkan

Waxing gula dan lemon jauh lebih mudah dihilangkan dari kulit. Karena larut dalam air, kamu dapat dengan mudah mencuci kulit dengan air dan menyekanya setelah prosedur tindakan waxing. Tidak peduli berapa lama di kulit, tidak ada residu lengket yang akan tertinggal.

4. Cocok untuk Kulit Sensitif

Orang dengan kulit sensitif rentan terhadap iritasi, kemerahan, peradangan dan rambut tumbuh ke dalam. Namun, waxing gula dapat membantu kamu menghindari masalah ini. Tidak seperti pencukuran bulu atau teknik hair removal lainnya, waxing gula kurang menyakitkan dan menyebabkan iritasi paling minimal.

Cara Membuat Waxing dari Gula dan Lemon

Bahan-bahan:

1 cangkir gula pasir

Secangkir jus lemon segar

Satu gelas air

Cara membuatnya:

- Tambahkan jus lemon dan air ke dalam panci berukuran sedang dan masak dengan api sedang selama beberapa menit.

- Tambahkan gula dan aduk dengan sendok kayu. Pastikan panas berada pada pengaturan maksimal.

- Saat mendidih, kecilkan api menjadi sedang dan terus aduk.

- Ingat, jika kamu tidak terus mengaduk, campuran akan mengeras dan tidak efektif.

- Masak dengan api sedang selama lima menit lagi sampai pasta gula halus dan berubah menjadi keemasan.

- Simpan satu sendok teh di lemari es. Biarkan dingin sebelum memeriksa konsistensi. Jika pasta kental dan lengket, itu bagus untuk digunakan. Jika tidak, masak selama beberapa menit lagi dengan api sedang, aduk terus.

- Biarkan campuran mendingin setidaknya selama 30 menit.

- Tuangkan pasta waxing ke dalam stoples kaca hingga benar-benar dingin, setelah kamu mencapai kekentalan yang diinginkan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"