Bagi sebagian orang, munculnya jerawat bisa sangat mengganggu penampilan dan menurunkan rasa percaya diri. Karena itu, sangat penting mengetahui jenis-jenis jerawat wajah dan cara mengatasinya.
Jerawat umumnya muncul karena pori-pori kulit tersumbat oleh minyak dan kotoran. Nah agar pengobatan jerawat dilakukan secara tepat, berikut ini beberapa jenis jerawat wajah yang harus kamu tahu.
1. Jerawat Kistik (Cystic Acne)
Jenis-jenis Jerawat Wajah (via SehatQ)
Jerawat kistik adalah jerawat dengan kista merah yang berukuran cukup besar di bawah kulit. Jerawat ini berisi nanah sehingga menyerupai bisul. Biasanya orang yang mengalaminya akan merasa terganggu karena munculnya rasa nyeri di area peradangan.