Bedak Bayi Untuk Wajah Berjerawat, Menakjubkan

Bedak Bayi Untuk Wajah Berjerawat, Menakjubkan

Jerawat itu mengganggu. Ketika tiba-tiba muncul, kamu harus tahu cara menghilangkannya. Kamu nggak perlu merogoh saku terlalu dalam. Manfaatkan aja bedak bayi untuk wajah berjerawat.

Bedak bayi dibuat sesuai dengan kebutuhan bayi. Mengurangi produksi keringat agar tidak lembab dan mengakibatkan ruam pada kulit bayi. Nah, ternyata bedak bayi untuk wajah berjerawat juga buat orang dewasa. Pada orang dewasa, bedak bayi bekerja sama seperti pada kulit bayi. Baby powder bisa menyerap kandungan minyak pada kulit wajahmu. Khususnya untuk kulit wajah yang berjerawat. 

Baby talc powder (9parenting.firstcry.com)

Selain bisa mengatasi tumbuhnya jerawat, bedak bayi yang mengandung antibakteri. Antibakteri berguna agar jerawat yang meradang jadi nggak semakin parah. Masih ingin menggunakan produk mahal untuk mengatasi jerawat? Dipikirin lagi deh, soalnya ada cara efektif memanfaatkan bedak bayi untuk wajah berjerawat. Kalo kamu mau, coba deh cara dibawah.

1. Hindari beberapa jenis makanan

Beberapa jenis makanan bisa mengundang jerawat. Umumnya makanan dengan protein tinggi seperti udang, ayam dan telur. Minimalisir juga mengkonsumsi makanan berminyak dan bersantan. Coklat dan keju pada jumlah tertentu juga bisa bikin jerawat. 

2. Jangan sering-sering menyentuh wajah

Kita nggak tahu apa yang menempel di tangan saat menyentuh wajah. Maka, jangan sering-sering menyentuh wajah. Tangan mengandung bakteri dan kotoran yang tak terlihat dan bisa manjadi penyebab jerawat tumbuh. 

Nah, satu lagi, jaga kebersihan rambut. Rambut yang kotor, apalagi model rambut berponi yang sering jatuh ke wajah, bisa bikin jerawat tumbuh. Kalo nggak sempat keramas, pastikan rambut tidak mengenai wajah. Misalnya diikat atau dijepiit. 

3. Uap hangat

Uap air hangat bisa membuka pori-pori dan mengangkat kotoran serta bakteri dari wajah. Caranya, setelah air mendidih atau suhu kurang dari 98 derajat, letakkan muka diatas agar samar-samar terkena uap air tersebut. Jangan terlalu dekat ya, soalnya kalo terlalu panas malah bikin wajahmu memerah. 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"