Komedo putih bisa juga disebut dengan whitehead. Jenis komedo yang muncul sebagai bintik kecil berwarna putih di wajah. Bisa bikin frustasi sih emang kalau udah dibersihkan ada lagi dan lagi! Breakout di wajah membuatmu merasa gak nyaman seharian apalagi kalau ada acara penting dan janji ketemu gebetan.
Duh jadi gak cantik donk!
Apa itu komedo putih?
Whitehead (omnitar.com)
Whitehead adalah benjolan kulit yang terjadi ketika sel kulit mati, minyak, kotoran, berkumpul di dalam pori. Menurut Marisa Garshick, M.D., seorang dokter kulit di Medical Dermatology & Cosmetic Surgery di New York.
Kosmetik komedogenik (penyumbatan pori) dapat berkontribusi pada pileup.
"Ketika sel kulit dan minyak menumpuk dan menyumbat folikel rambut, seringkali hal itu dapat menyebabkan bakteri dan peradangan," tambah Sheila Farhang, M.D, dokter kulit dan pendiri Avant Dermatology & Aesthetics.
"Saat komedo putih meradang dan nyeri, sel imun mungkin bergerak untuk membantu mengurangi peradangan. Itulah mengapa komedo putih terkadang mengandung nanah, produk sampingan dari respons kekebalan alami tubuh.
Komedo putih juga disebut sebagai "komedo tertutup" karena pori-pori tertutup oleh lapisan tipis kulit. Orang dengan kulit berminyak sangat rentan terkena komedo putih di hidung atau di tempat lain karena minyak berlebih.