Apa Itu Alergi Kosmetik? Begini Ciri-Ciri dan Cara Mengatasinya

Apa Itu Alergi Kosmetik? Begini Ciri-Ciri dan Cara Mengatasinya

Bagaimana Mengatasinya?

Bagaimana Mengatasinya? Alergi Kosmetik (via Grid)

Jika kamu mengalami ciri-ciri alergi kosmetik di atas, jangan panik. Lakukan pertolongan pertama untuk meredakan gejala yang timbul dengan cara-cara berikut ini:

1. Segera Hentikan Penggunaan Kosmetik

Cara pertama untuk mengatasi alergi kosmetik adalah dengan segera menghentikan penggunaannya setelah muncul tanda-tanda alergi. Tetap melanjutkan penggunaan produk setelah muncul ciri-ciri alergi justru dapat memperparah kondisi kulit. 

2. Kompres Dingin

Cara berikutnya dengan menggunakan kompres dingin untuk menenangkan kulit yang gatal dan mengurangi peradangan. Letakkan kain yang sudah dibasahi pada kulit untuk meringankan gejala alergi yang muncul.  Lakukan langkah ini beberapa kali bila diperlukan.

3. Oleskan Pelembap

Cara mengatasi alergi kosmetik selanjutnya adalah dengan menggunakan pelembap. Pelembap alami seperti dari aloe vera dapat membantu mengurangi gatal dan melembapkan kulit. Pelembap juga mampu membentuk lapisan yang akan melindungi terhadap zat alergen.

Alergi Kosmetik (via Yesdok)

Itulah ciri-ciri dan cara mengatasi gejala alergi kosmetik. Kamu bisa melakukan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter atau ahli sebelum memutuskan membeli produk kosmetik atau skincare untuk meminimalisir terjadinya alergi pada kandungan dalam produk tertentu.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"