4. Mampu mengatur keuangan
Kamu dianggap dewasa adalah ketika kamu sudah bisa hidup mandiri. Artinga segala kebutuhanmu sudah kamu sendiri yang menentukan. Maka dari itu kemampuan untuk mengatur keuangan itu penting untuk orang dewasa.
5. Bijak dalam menggunakan kartu kredit
Hal ini sebenarnya masuk kedalam bagian sebelumnya. Namun perlu untuk diberi penekanan. Penekanannya adalah jangan terlalu sering mengambil hutang untuk keperluanmu. Meski terkesan mampu, keuangan yang ditopang oleh kredit sejatinya sangat rapuh pondasinya.
6. Berpakaian yang tepat
Saat muda, kamu pasti gemar berkesperimen soal penampilan. Suka tabrak gaya sana-sini. Tetapi saat kamu dewasa kamu kembali lagi dituntut untuk menjaga kesantunan. Maka dari itu berpakaianlah yang baik.
7. Bisa memasak
Ini jika kamu masih single alias jomblo. Pasalnya kamu sudah tidak bisa menggantungkan isi perutmu kepada ibu di rumah lagi. Sedangkan jika sering jajan di luar tidak baik untuk kesehatan dompet.