5 Tips Beli Perhiasan Online Biar Aman Dan Nggak Ketipu Sama Gambar

5 Tips Beli Perhiasan Online Biar Aman Dan Nggak Ketipu Sama Gambar

Sekarang tuh, belanja apa-apa emang udah serba online. Memang sih jadi hemat waktu juga karena nggak mesti datang ke tempatnya. Udah gitu, belanja online sering dapat promo dan gratis ongkir pula. 

Tapi gimana kalau mau beli perhiasan kayak cincin, gelang, atau kalung secara online?

Mau beli versi emas, berlian, atau cuma imitasi, beli perhiasan secara online tuh memang agak tricky. Soalnya, kadang aslinya beda sama gambar. Terus susah ngecek kualitasnya karena nggak pegang langsung. Kalau dilihat dari gambar sih emang menarik-menarik banget dan kelihatan cantik. 

Tapi ada beberapa cara yang bisa dilakukan biar kamu ngerasa lebih aman beli perhiasan online. Ikutin langkah-langkahnya ya! 

Belanja perhiasan online (glittertag.in)

Bahan 

Kalau udah nemu barang yang kamu suka, jangan lupa menanyakan detail  bahan yang digunakan. Misalnya alloy, sterling silver, emas 18k, dan sebagainya. Penting banget buat tahu bahan perhiasan yang dijual tuh apa biar nggak salah beli. Pun, jangan sampai ketipu juga kalau misalnya dia bilang emas 24k tapi harganya murah banget. 

Ukuran 

Jangan lupa cek detail ukuran ya. Terutama kalau kamu pesan cincin dan gelang, jangan sampai nggak pas ukurannya. Kamu bisa perhatikan detail centimeternya terus ukur ke diri sendiri. Biasanya penjual perhiasan punya size chart dan cara mengukur perhiasan yang dipesan. 

Belanja perhiasan online (thesecretlabel.com)

Kebijakan pengembalian dan penukaran barang

Pastikan kamu juga cek rules dari si penjual, apakah mereka punya kebijakan untuk tukar atau mengembalikan barang? Kalau boleh, apa aja syaratnya dan baca dengan detail. Biasanya sih ada yang bisa tukar size, ada yang boleh tukar model, tukar warna, bahkan pengembalian yang full. Tapi ada juga yang nggak bisa ditukar atau refund sama sekali. 

Cek apakah customer service-nya responsif

Namanya belanja online, kamu pasti butuh menghubungi seseorang kalau ada sesuatu yang salah. Jadi, jangan langsung check out keranjang belanja, tapi coba chat dulu si CS-nya. 

Perhatikan apakah dia balasnya lama, balasannya terlalu template apa cukup membantu, dan sebagainya. Just in case terjadi sesuatu, berarti kamu bisa menilai apakah si CS bisa diandalkan atau enggak. 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"