4 Cara Bikin Rambut Tebal dan Sehat, Jadi Makin Percaya Diri Deh!

4 Cara Bikin Rambut Tebal dan Sehat, Jadi Makin Percaya Diri Deh!
Rambut Tebal dan Sehat (via Pantene)

Menyisir rambut terlalu sering dan kuat akan membuat rambut kamu jadi mudah rontok dan patah. Alhasil lama-kelamaan rambut akan semakin menipis. Jadi sebaiknya sisir rambut perlahan dan dalam keadaan kering. Karena rambut basah lebih rentan mengalami kerontokan.

3. Mengelola Stres

Rambut rontok juga bisa disebabkan karena stres berat, seperti stres pasca melahirkan, kecelakan, perceraian, pekerjaan, atau permasalahan hidup lainnya. Karena stres berat akan menguras vitamin B12 dalam tubuh yang bertanggung jawab untuk menyalurkan darah, oksigen, dan nutrisi ke jaringan tubuh, termasuk rambut. Karena itu mengelola stres dengan baik akan menghindarkan kamu dari kerontokan rambut, sehingga rambut kamu akan menjadi lebih tebal dan sehat.

4. Penuhi Nutrisi Rambut

Rambut Tebal dan Sehat (via Marsha Beauty)

Langkah terakhir, kamu bisa memenuhi nutrisi rambut untuk menjadikannya tebal. Caranya dengan memperbanyak konsumsi makanan yang bernutrisi untuk rambut. Seperti omega-3, protein, zat besi, dan vitamin B. Selain makanan tadi, kamu juga bisa mengkonsumsi vitamin khusus rambut untuk mendapatkan rambut tebal dan sehat.

Nah, sekarang sudah tahu kan bagaimana cara bikin rambut tebal dan sehat . Enggak perlu perawatan mahal, kamu bisa kok melakukannya sendiri di rumah. Mulai sekarang kamu bisa lebih percaya diri deh!



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"