Melisa Idol atau Melisa Hartanto memiliki suami seorang pengusaha kaya bernama Raven Go Raven Go selama ini dikenal sebagai juragan perusahaan kosmetik beken, Implora. Melisa dan Raven menikah pada 2020 silam.
Punya suami dengan kekayaan melimpah tak membuat Melisa seenaknya ongkang-ongkang kaki di rumah dan meminta suaminya bekerja saja. Melisa yang hobi bernyanyi tetap berjuang mewujudkan impian sebagai penyanyi, termasuk saat ikuti ajang Indonesian Idol.
Sayangnya langkah Melisa terhenti di babak 4 besar. Dia terpaksa tereliminasi dari babak spektakuler. Namun keluar dari Idol tak menyurutkan langkahnya jadi penyanyi. Melisa tetap semangat.
Melisa juga tengah sibuk berkonsentrasi untuk merilis lagu dalam waktu dekat. Dilansir dari Detik.com, Melisa juga berharap kariernya semakin semangat sebagai penyanyi. Tentu harapan dia kolaborasi dengan banyak penyanyi senior idolanya.
Setelah keluar dari Idol, kemungkinan besar juga Melisa tak ragu untuk sesekali mengambil job sebagai wedding singer. Melisa bertahun-tahun menjadi seorang weding singer dan dia tak malu melakukannya meskipun punya suami kaya raya.
Hubungan Melisa dan suaminya memang romantis. Selama dia jalani karantina Idol, ia dan suami tak bisa bertemu. Namun pernah Melisa mendapatkan kejutan dari Indonesian Idol dengan kemunculan suaminya usai dirinya bernyanyi di panggung spektakuler.
Melisa pun sangat bahagia dengan kehadiran suaminya meski melalui sambungan virtual jarak jauh. Suami Melisa selalu mendukung keinginan Melisa jadi penyanyi di Indonesia.