Merinding! Vino G Bastian Baru Tahu Buya Hamka Punya Sejarah Di Keluarganya, Bimbing Ibunya Mualaf

Merinding! Vino G Bastian Baru Tahu Buya Hamka Punya Sejarah Di Keluarganya, Bimbing Ibunya Mualaf

Vino G Bastian merasa terhormat berkesempatan untuk memerankan tokoh Buya Hamka dalam film terbarunya. Saat pertama kali mendapatkan tawaran untuk main film tersebut, Vino mengaku dibuat kaget mendengar pengakuan sang ibu tentang Buya Hamka.

Ternyata, sosok Buya Hamka memiliki sejarah di keluarga Vino G Bastian. Di mana, ternyata Buya Hamka adalah sosok yang membimbing mendiang ibunda Vino, Herna Debby dalam proses mualaf untuk menjadi seorang pemeluk agama Islam. 

Pengakuan ini diungkap Vino G Bastian saat hadir di konten YouTube The Sungkars yang dibawakan Teuku Wisnu dan Irwansyah. Suami Marsha Timothy ini pun baru mengetahui kisah tersebut saat bercerita mengenai tawaran bermain film tentang sang ulama pada ibunya.

Pengakuan Vino G Bastian Tentang Sosok Buya Hamka (YouTube)

"Waktu ibu gua masih ada, kan gua dapat peran Buya Hamka. Gue bilang, 'mah, mau main film Buya Hamka'. Oh tau enggak, dulu ibu yang mualaf-in itu Buya Hamka. Gua baru tau ketika gua dapat film itu," ungkap Vino G Bastian, dikutip dari YouTube The Sungkars.

Mendengar pengakuan ayah satu orang anak ini, Irwansyah dan Teuku Wisnu pun ikut sangat terkejut. "Masya Allah, sampai ada story-nya gitu ya. Keren, menarik ya," sahut Irwansyah dan Teuku Wisnu sambil menunjukkan ekspresi membelalakkan matanya.

Vino lantas mengungkap bahwa pertemuan sang ibu dengan Buya Hamka berawal saat orangtuanya hendak menikah. "Jadi ternyata begitu mau nikah, ayah gua bawa ibu gua bertemu Buya Hamka, rumahnya di belakang Al Azhar (Kebayoran Baru). Lucu ya kaya puzzle-puzzle gitu" imbuhnya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"