Mengenang Momen Pernikahan Kasino Warkop dan Istri, Dihadiri Mantan Kapolri yang Dijuluki "Polisi Bersih"

Mengenang Momen Pernikahan Kasino Warkop dan Istri, Dihadiri Mantan Kapolri yang Dijuluki "Polisi Bersih"

Kasino Warkop melangsungkan pernikahan pada tahun 1983 dengan menikahi perempuan berna, Amarmini. Ternyata pesta pernikahan Kasino ini dihadiri oleh salah seorang petinggi Polisi, yakni Jenderal Hoegeng Iman Santoso. Hoegeng adalah mantan Kapolri yang menjabat selama 3 tahun, dari 1968 - 1971.

Dilansir dari Instagram @potolawas, Kasino dan istri berfoto bersama Hoegeng dan istri Hoegeng. Pengantin itu diapit oleh Hoegeng dan istrinya. Kasino tampak pangling karena mengenakan setelan jas sementara Amarmini memakan busana pernikahan adat Jawa. Keduanya sangat bahagia pernikahan mereka dihadiri oleh Hoegeng.

"Pernikahan Drs. Kasino Hadiwibowo dengan Amarmini tahun 1983. Turut hadir juga Jenderal Polisi Hoegeng Iman Santoso dan istri sebagai wali nikah. Sumber foto: dokumentasi pribadi Rama Hoegeng (cucu)," tulis akun itu di Instagram.

Pernikahan Kasino Warkop yang Dihadiri Hoegeng (Instagram @potolawas)

Sebagai bagian dari Warkop DKI, Kasino sepertinya sudah memiliki kedekatan dengan orang penting di Indonesia. Padahal saat menikah Hoegeng sudah tak lagi menjabat sebagai Kapolri. Namun dia tetap hadir untuk memberikan restu pernikahan untuk Kasino dan Amarmini. Dari pernikahan dengan Amarmini, Kasino dikaruniai seorang anak perempuan bernama Hana Sukmaningsih.

Banyak warganet yang memberikan respon terkait kedatangan Hoegeng dan istri di pernikahan Kasino dan Amarmini. "Pernikahan aktivis yang dihadiri oleh Polisi yang jujur dan idealis,"kata seorang warganet menuliskan komentarnya. "Tahun 1983 om Kasino berani mengundang Pak Hoegeng, salut dah,"seru warganet lain.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"