Klarifikasi Vincent Raditya Dituding Mantan Istri Telantarkan Anak, Terkait Nominal Uang Bulanan

Klarifikasi Vincent Raditya Dituding Mantan Istri Telantarkan Anak, Terkait Nominal Uang Bulanan

Vincent Raditya dituding mantan istri keduanya yang bernama Novita Condro diduga menelantarkan anak. Vincent yang kini sudah menikah dengan Fanny Margareth dan baru saja dikaruniai seorang anak membantah bahwa sebagai ayah ia dinilai jadi sosok orangtua yang tidak bertanggung jawab.

Saat jadi bintang tamu RUMPI TRANSTV, Vincent mengatakan bahwa kehidupan ekonomi setiap orang berbeda-beda, kadang ada di atas dan di bawah. Menurut Vincent mantan istri pertamanya yang bernama Vegen Acni menilai sosoknya yang sebagai ayah yang bertanggung jawab. “Bisa tanya mantan istri pertama saya tanggung jawab apa nggak,” kata Vincent.

Menurutnya mantan istri pertama Vincent yang mendapatkan hak asuh anak tidak pernah komplain. Begitu juga dengan istri baru Vincent yang menyebut Vincent sebagai pria yang bertanggung jawab. Vincent menduga dirinya dituding menelantarkan anak karena besaran jumlah nafkah.

Klarifikasi Vincent Raditya Dituding Mantan Istri Telantarkan Anak (Liputan6.com)

“Yang jadi masalah selalu nominalnya. Setiap bulan saya transfer untuk anak-anak, tapi namanya ekonomi setiap orang kan berbeda-beda. Ada saatnya kita mampu atau nggak mampu. Saya pernah ada di bawah banget, istri saya sekarang tidak pernah menuntut nominalnya berapa,” jelasnya.

Vincent Raditya mengatakan bahwa ia sudah memiliki 5 orang anak dan membuat kebutuhannya dan tanggung jawab semakin besar. “Anak saya sekarang ada 5 dan banyak yang sekolah, jadi semua harus adil kan,” tegas Vincent yang berpisah dengan mantan istri keduanya karena diduga adanya perselingkuhan.

Kisruh rumah tangga Vincent dan Novita terungkap setelah Vincent mengaku Novita diduga lakukan perselingkuhan. Saat masalah rumah tangganya dengan Novita di ujung tanduk, Vincent masih saja mengungkit-ungkit bukti yang dia miliki soal tudingan hubungan istimewa Novita dengan pria muda yang juga teman Vincent. "Ingat saya masih banyak bukti perbuatan bejatmu," tulis Vincent di Instagram kala itu.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"