Tips Olahraga untuk Pekerja Shift Malam, Waktu Adalah Kunci

Tips Olahraga untuk Pekerja Shift Malam, Waktu Adalah Kunci

Shift malam atau jadwal bekerja di malam hari biasanya diberlakukan oleh perusahaan yang memiliki layanan 24 jam, seperti rumah sakit, media, kantor polisi, hingga call center  perusahaan. Biasanya jadwal kerja shift malam dimulai dari pukul 10 malam hingga 7 pagi di keesokan harinya. Lalu bagaimana olahraga untuk pekerja shift malam yang paling benar dan tepat?

Menurut Live Strong, waktu adalah kunci atau hal penting bagi seseorang pekerja shift malam untuk olahraga. Ada tiga jenis waktu untuk olahraga yang bisa disesuaikan dengan jadwal pekerjaan. Dalam memilih waktu berolahraga lakukan dengan tepat karena olahraga harus dilakukan dengan konsisten. Rajin olahraga berarti tubuh akan tetap terjaga kebugarannya.

Sebelum Bekerja

Sebelum masuk kerja bisa dipilih sebagai waktu tepat untuk berolahraga. Jika masuk kerja sekitar pukul 10 malam, olahraga bisa dilakukan pada pukul 7 malam. Tak perlu lama untuk melakukan olahraga. Minimal 30 menit dan maksimal 1 jam. Jenis olahraga yang dilakukan cukup yang ringan saja seperti jogging, jalan santai, bersepeda, hingga berenang.

Namun harus diperhatikan kondisi fisik tubuh. Jika sedang tidak fit usahakan untuk menunda olahraga. Jangan dipaksakan olahraga saat tubuh tidak sehat, karena bisa saat masuk kerja malam hari malah kondisi badan semakin drop sehingga tidak bisa fokus bekerja. Lokasi olahraga usahakan di dekat dengan tempat bekerja supaya bisa beristirahat di kantor sebelum memulai kerja.

Tips Olahraga untuk Pekerja Shift Malam, Waktu Adalah Kunci (Lifestyle Kompas)

Saat Waktu Bekerja

Saat jam bekerja di malam hari bisa dilakukan untuk olahraga. Kondisi kantor yang sepi dan tidak banyak orang, membuat olahraga untuk pekerja shift malam bisa dilakukan di dalam ruangan. Tentu olahraga bisa dimulai ketika kondisi pekerjaan sedang tidak banyak atau sedang sedikit bekerja. Jangan sampai atasan marah karena pekerja lebih fokus olahraga di malam hari dibandingkan bekerja.

Bekerja di saat jam kerja bisa dilakukan dengan gerakan sederhana, misalnya menggunakan benda-benda di sekitar ruang kerja, misalnya kursi atau tas yang berisi beban. Untuk olahraga pakai bangku bisa dilakukan dengan gerakan menahan posisi badan dalam gerakan tertentu  untuk menjaga otot supaya tidak kendur.

Selain memakai kursi kerja dan tas, alat lain adalah dumbbell ringan dengan berat ringan sekitar 1 kilogram dan bisa digunakan di sela-sela waktu bekerja. Lalu bisa juga melakukan push up beberapa kali sebagai alternatif yang bisa dipilih untuk olahraga para pekerja shift malam. Pakailah pakaian yang kira-kira cocok digunakan saat olahraga di ruang kerja pada malam hari.

Jika waktu istirahat bekerja datang, tidak ada salahnya untuk mencoba keluar ruangan kerja. Olahraga yang bisa dipilih adalah jalan santai selama beberapa menit. Cobalah jalan kaki di sekitar lokasi kerja. Memang agak aneh jalan kali malam-malam, jika memang merasa risih atau khawatir jalan sendiri, tak ada salahnya mengajak rekan kerja untuk olahraga bersama.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"