Renang Gaya Kupu-kupu: Cara Melakukan Teknik Dasar untuk Pemula

Renang Gaya Kupu-kupu: Cara Melakukan Teknik Dasar untuk Pemula
Renang Gaya Kupu-kupu, Cara Melakukan Teknik Dasar untuk Pemula (Alodokter)

Masih dalam proses gerakan lengan, renang gaya kupu-kupu juga bisa dilakukan dengan posisi lengan yang menarik. Dimana tangan ditarik ke dalam dan belakang dalam posisi di bawah dekat dengan badan. Kemudian gerakan lengan mendorong dimana dilakukan di akhir gerakan menarik dengan mendorong  lengan ke belakang dan mengeluarkan lengan dari permukaan air.

Kemudian proses yang dilakukan saat melakukan renang gaya kupu-kupu adalah pemulihan atau biasa disebut recovery. Proses recovery dilakukan setelah adanya gerakan mendorong. Cara melakukannya dengan mengangkat siku ke atas permukaan air dan memutar sendi bahu guna memindahkan lengan ke depan. 

Cara Pengambilan Napas

Setelah mengetahui gerakan kaki dan tangan, yang juga diperhatikan dalam renang gaya kupu-kupu adalah cara pengambilan napas. Cara pengambilan napas saat renang gaya kupu-kupu dilakukan dengan mengangkat kepala ke bagian depan sembari menonjolkan bahu ke depan. Gerakan ini dilakukan saat kaki melakukan tendangan ke bawah dan lengan mendorong ke belakang untuk keluar dari air.

Cara bernapas yang digunakan saat berenang dengan gaya kupu-kupu terdiri dari beberapa jenis yakni cara bernapas tradisional dan water watcher. Untuk cara bernapas tradisional bagaimana posisi kepala berada di atas air sebelum tangan mengepak dan pandangan terarah ke depan. Untuk melakukannya, dada perenang harus menyembul ke permukaan air.

Cara pengambilan napas renang gaya kupu-kupu selanjutnya yakni water watcher. Water watcher mengharuskan dada perenang untuk berada di permukaan air saat mengambil napas. Teknik pengambilan napas ini mengharuskan perenang melihat ke arah air.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"