Profil Marc Klok, Pemain Terbaik Piala Menpora 2021 yang Sudah Sah Jadi WNI

Profil Marc Klok, Pemain Terbaik Piala Menpora 2021 yang Sudah Sah Jadi WNI

Marc Klok dinobatkan menjadi pemain terbaik dalam ajang Piala Menpora 2021 yang berlangsung di Stadion Manahan,Solo, Jawa Tengah pada (25/4). Prestasi yang didapatkan gelandang bertahan ini semakin lengkap setelah Persija Jakarta menjadi juara, usai kalahkan Persib Bandung di final dengan skor 2-1 (Agregat 4-1-red).

Klok lahir di Amsterdam, Belanda pada 20 April 1993. Pria 27 tahun ini mengawali karier profesional sebagai pesepakbola di klub Utrecht. Kemudian dia mencoba mengadu nasib dengan memperkuat klub Skotlandia, Ross Country.Setahun di Ross Country, Klok bergabung dengan Oldham Athletic hingga Dundee.

Marc Klok (SKOR.ID)

Dari tanah Britania, Klok hijrah ke Indonesia dengan memperkuat PSM Makassar. Saat memperkuat PSM Makassar, penampilan Klok cukup memuaskan manajemen. Ia pun bermain lebih dari semusim kompetisi dan nyaris membawa PSM Makassar jadi juara. 

Klok pun pindah klub ke Persija Jakarta untuk mencari tantangan baru pada 2020. Ternyata kepindahan Klok ke ibu kota tak sia-sia. Klok tak perlu menunggu waktu lama untuk membawa tim berjuluk Macan Kemayoran menjadi juara di tahun 2021. 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"