Kesalahan yang Harus Dihindari Buat Kamu Penyuka Olahraga Sepeda

Kesalahan yang Harus Dihindari Buat Kamu Penyuka Olahraga Sepeda

Bersepeda kelihatannya olahraga yang sederhana. kalau punya sepeda bisa deh melakukan olahraga ini. Tapi ternyata gak gitu juga loh gengs. Terutama buat kamu yang akan menempuh jarak jauh dan medan yang sulit. Dikutip dari Realbuzz.com, berikut ini kesalahan yang harus dihindari buat kamu penyuka olahraga sepeda.

1. Cek rantai

Pastikan rantai sepedamu udah dikasih pelumas dengan baik. Selain bikin rantai jadi lebih awet, rantai yang berpelumas juga jadi gak berisik.

Bayangkan kalau rantai sepedamu mengeluarkan suara-suara yang aneh. Bisa bikin pengendara atau orang lain gak nyaman.

Cek rantai sepeda (mensjournal.com)

2. Gak bawa suku cadang 

Suku cadang yang sekiranya dibutuhkan untuk sepeda perlu banget kamu bawa. Terutama untuk perjalanan yang panjang. Jadi kalau ada masalah di jalan, bisa langsung ditangani. Kesalahan yang harus dihindari adalah gak bawa suku cadang.

Biasanyakan rute perjalanan sepeda melewati tempat yang sepi tuh. Suku cadang jadi bawaan penting. Termasuk juga beberapa alat penting. Beberapa suku cadang dan alat yang bisa kamu bawa adalah:

Ban dalam

Pengungkit ban

Pompa Mini (atau inflator CO2)

Set perlengkapan bengkel

3. Cukup makan

Kenapa ini jadi penting? Tentu karena kalau bersepeda yang digunakan adalah energi tubuh. Kalau kamu gak makan atau bersepeda dalam keadaan perut kosong, ya jadi kelaparan dong di jalan.

Terutama buat yang lagi ikutan kompetisi. Perhatikan asupan makanan untuk tubuh. Setiap orang punya porsi ideal masing-masing. Boleh makan lebih banyak dari porsi normal.

Bekal juga penting untuk dibawa. Air minum dan makanan penting terutama kalau melewati rute yang sepi dan medan yang sulit.

4. Tinggi sadel

Ketinggian sadel adalah salah satu yang mempengaruhi efisiensi pengendara. Sadel yang terlalu tinggi atau terlalu rendah berpengaruh pada daya tarik kaki.

5. Kontrol rem

Ngerem juga ada seninya gengs (guides.wiggle.co.uk)

Saat perlu melambat atau berhenti jangan sembarang menekan rem. Ngerem sepeda juga ada seninya gengs. Heu..heu..

Pengereman harus dilakukan dengan cara yang terkontrol. Bahaya pengereman mendadak adalah kehilangan kontrol dan stabilitas. Gunakan rem depan dan belakang secara bersamaan dengan lebih menekankan pada rem depan.

6. Gak sesuai dengan kemampuan

Sesuaikan jarak dan kecepatan dengan kemampuanmu. Gak usah dipaksakan. Lakukan saja dengan teratur lalu tingkatkan jarak dan kecepatan secara bertahap.

7. Pakaian yang gak sesuai



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"