"Enggak (sadar ada teriakan itu) mungkin karena terlalu ke kamera jadi enggak ngeh. Grogi juga ada. Saya justru tahu karena ada yang mengirimkan ke saya," kata Nurul Akmal.
Menanggapi hal tersebut, Nurul Akmal tak ingin ambil pusing, ia mengatakan jika dirinya saat ini hanya ingin fokus untuk berlatih dan menjadi yang terbaik.
"Makanya, saya menganggap mungkin bercandaan saja. Walaupun kita tidak boleh body shaming, cuma kita anggap bercanda saja. Enggak mau diperpanjang lagi, biarkan saja. Saya cuma mau fokus latihan dan meraih yang terbaik untuk ke depannya," ungkap Nurul Akmal.
Pada ajang Olimpiade Tokyo 2020, Nurul Akmal yang merupakan lifter asal Aceh Utara tersebut menempati posisi kelima saat berlaga di kelas +87 kilogram. Atlet berusia 28 tahun ini melakukan angkatan 115 kilogram di snatch dan 141 kilogram di clean and jerk untuk mencatat total angkatan 256 kilogram.