5 Gerakan Yoga untuk Mengencangkan dan Meratakan Perut Kamu

5 Gerakan Yoga untuk Mengencangkan dan Meratakan Perut Kamu

Pengen perut buncit berubah jadi lebih rata dan langsing? Tapi gak pengen olahraga yang berat dan harus ke luar rumah? Coba deh gengs gerakan yoga berikut ini. Gak susah kok.. kamu tinggal latihan rutin aja denan meluangkan waktu beberapa menit.

Yoga bisa menjadi salah satu alternatif olahraga di rumah yang bisa kamu lakukan kapan aja. Bisa pagi, siang atau malam. Bebas deh pokoknya. Semangat mengecilkan perut ya...

1. Warrior III Pose

1. Warrior III Pose Warrior III Pose (verywellfit.com)

Warrior III (Virabhadrasana III), pose paling menantang dalam seri warrior, menggabungkan keseimbangan dengan kekuatan. Asana ini membantu menguatkan otot-otot inti dan punggung sambil membantu menjernihkan pikiran dan meningkatkan konsentrasi.

Mulailah dalam pose gunung (Tadasana), lalu regangkan tubuh perlahan-lahan sambil secara bersamaan menaikkan tumit kanan dan kaki ke belakang dan ke atas.

Jaga agar jari-jari kaki tertekuk dan mengarah ke bawah, angkat kedua lengan ke depan, sejajar satu sama lain. Leher sejajar dengan tulang belakang, bahu santai, dan pandangan terfokus pada satu titik di matras untuk menjaga keseimbangan. Tetap dalam pose ini selama tujuh napas sebelum mengulangi sisi yang lain.

2. Pose Cobra

2. Pose Cobra Pose Cobra (yogajournal.com)

Kunci pose kobra (Bhujangasana) adalah dengan mengangkat tubuh bagian atas, sehingga memperkuatnya, sekaligus menjaga lengan tetap ringan. Asana ini juga meningkatkan fleksibilitas tulang belakang dan mengurangi rasa sakit yang disebabkan oleh linu panggul dan menstruasi.

Berbaringlah di atas perut, letakkan kedua kaki bersama-sama dengan semua jari kaki yang tertanam kuat di tanah. Letakkan tangan sejajar dengan dada dan tarik napas, kencangkan otot-otot pantat dan angkat tubuh bagian atas dari matras.

Pastikan panggul tetap menempel di matras, siku dekat dengan sisi tubuh, dada terbuka, dan tulang belikat tertarik ke bawah. Lakukan selama tujuh kali napas.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"