Beda Karakter, Gini Cara Stevan Pasaribu Dan Shanna Shannon Bangun Chemistry Buat Lagu Haunting

Beda Karakter, Gini Cara Stevan Pasaribu Dan Shanna Shannon Bangun Chemistry Buat Lagu Haunting

Stevan Pasaribu dan Shanna Shannon sukses menyita perhatian para pecinta musik dengan single kolaborasi mereka berjudul Haunting. Hal ini terbukti, lagu ciptaan Melly Goeslaw itu masuk dalam daftar video musik terpopuler di YouTube dan sudah ditonton jutaan kali.

Di balik kesukesan lagu itu, Shanna Shannon mengaku sempat gugup dalam proses pengerjaannya. Mengingat, ini menjadi kali pertama bagi solois berusia 17 tahun itu berduet dengan penyanyi lain. Selain itu, kepribadiannya dengan Stevan sangat berbeda. 

Lantas bagaimana cara yang dilakukan Stevan Pasaribu dan Shanna Shannon untuk membangun  chemistry di antara mereka saat membawakan lagu Haunting ini? Berikut pengakuan keduanya secara eksklusif saat melakukan media visit ke kantor Paragram.id.

Bahagia Bawakan Lagu Melly Goeslaw

Video Klip Lagu Haunting Sudah Ditonton 5,5 Juta Kali (YouTube)

Lagu Haunting jadi kolaborasi pertama antara dua label musik besar di Indonesia yakni Trinity Optima Production dan Musica Studios. Lagu ini menceritakan tentang pasangan yang hubungannya kandas namun satu sama lain masih saling mencari tahu. 

Saat mendapat kabar bakal membawakan lagu ciptaan Melly Goeslaw tersebut, Shanna Shannon dan Stevan Pasaribu begitu senang. Apalagi Stevan sangat berharap suatu hari dirinya bisa membawakan salah satu lagu ciptaan musisi yang akrab disapa Teh Melly itu.

"Waktu kita pertama kali denger dan tahu yang ciptain Aunty Melly pastinya seneng banget. Walaupun ini udah ketiga kali aku punya single diciptain sama Aunty Melly, pasti masih tetep seneng banget dan tetep excited banget. Pokoknya pengen bawain yang terbaik," ungkap Shanna Shannon.

"Ini first time aku sama Teh Melly dan siapa yang enggak tahu Teh Melly, she is great composer. Dan aku memang pengen banget dulu itu dibuatin lagu sama Teh Melly, akhirnya kesampaian. Puji Tuhan, aku seneng banget pokoknya," sahut Stevan Pasaribu.

Cara Bangun Chemistry



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"