Jika kamu mengalami rasa tidak nyaman di bagian perut dan dada terasa panas, besar kemungkinan kamu sedang mengalami gejala asam lambung naik. Hal itu umumnya dikarenakan ada gangguan sistem pencernaan, dan jika dibiarkan berlarut-larut akan menimbulkan beragam gejala penyakit.
Oleh karena itu, ada baiknya kamu waspada jika mengalami keluhan rasa tidak nyaman di perut, dada, dan tenggorokan. Sebagai pencegahan awal, berikut kami rangkum beberapa cara pertolongan pertama saat asam lambung naik.
Longgarkan Pakaian
Saat kamu mengalami keluhan asam lambung naik, segera longgarkan pakaian, seperti celana, ikat pinggang, atau baju. Karena tekanan pada perut yang berlebihan dapat memperparah gejala timbulnya asam lambung naik.
Berdiri Tegak