Pola Makan yang Harus Dilakukan Para Sobat Kolesterol Supaya Umur Panjang Sehat Sentausa

Pola Makan yang Harus Dilakukan Para Sobat Kolesterol Supaya Umur Panjang Sehat Sentausa

Kolesterol adalah zat lemak yang diproduksi secara alami oleh hati dan ditemukan dalam darahmu. Pada dasarnya, kita semua butuh kolesterol Sebab kolesterol digunakan untuk banyak hal berbeda di tubuhmu. Tetapi, jika berlebihan ada di dalam darah, tentunya itu bisa menjadi masalah bagi kesehatan.

Beberapa makanan mengandung kolesterol. Biasanya ditemukan pada produk hewani. Bagi kebanyakan orang, mengonsumsi makanan tinggi kolesterol hanya memiliki pengaruh kecil pada kolesterol darah mereka.

Kadar kolesterol yang tinggi dalam darah terutama disebabkan oleh makan makanan tinggi lemak jenuh dan lemak trans, dan tidak termasuk makanan dengan lemak tak jenuh dan berserat.

# Dua Jenis Kolesterol

Ada dua jenis kolesterol, yaitu:

Penumpukan kolesterol di pembuluh darah (health.kompas.com)

1. Low-density lipoprotein (LDL) - juga dikenal sebagai kolesterol 'jahat' karena dapat menambah penumpukan plak (timbunan lemak) di arteri dan meningkatkan risiko penyakit jantung koroner.

2. High-density lipoprotein (HDL) - juga dikenal sebagai kolesterol 'baik' karena dapat membantu melindungimu dari penyakit jantung koroner.

# Makanan yang Harus Dijauhi Karena Tinggi Kolesterol Jahat

Makanan tinggi lemak jenuh (tidak sehat) meliputi:



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"