Kebanyakan Tidur Bisa Sama Berbahayanya Dengan Kurang Tidur, Waspada Gaes

Kebanyakan Tidur Bisa Sama Berbahayanya Dengan Kurang Tidur, Waspada Gaes

Minggu ini, pekerjaan menumpuk terlalu banyak. Hasilnya, kamu mendapatkan kurang 5 jam untuk tidur di malam hari. Lalu, akhir pekan pun tiba. Kamu siap untuk membalas semua waktu tidur yang kurang saat hari kerja.

Dalam pikiranmu, mungkin hal itu gak terlalu banyak efeknya. Terlebih kalo kamu kaum tuna asmara yang gak tahu ingin melewatkan akhir pekan dengan siapa. Tidur adalah satu-satunya pilihan paling masuk akal agar terhindar dari bully-an~

Kebanyakan tidur (sites.psu.edu)

Nah, ada penelitian yang menjelaskan kalo akibat kebanyakan tidur pun bisa sama buruknya dengan kurang tidur [https://paragram.id/kesehatan/insomnia-atau-susah-tidur-coba-deh-gerakan-yoga-ini-ampuh-bikin-pulas-4361]. Scrolling kuy.

Ada lho bahaya dari kebanyakan tidur

Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan Journal of Cardiology , peneliti mengamati kebiasaan tidur dari 400.000 orang dewasa dari Taiwan selama 7 tahun. 

Kebanyakan tidur (tesh.com)

Peneliti menemukan, dibandingkan mereka yang tidur 6 hingga 8 jam per malam, mereka yang tidur kurang dari 4 jam per malam cenderung meningkatkan potensi terkena penyakit jantung sebanyak 34 %.

Sedangkan mereka yang tidurnya lebih dari 8 jam, uniknya, juga memiliki persentase serupa, yakni 35% beresiko terkena serangan jantung dan stroke. 

Hanya kebetulan kah?

Mungkin kamu berpikiran kalo hasil penelitian itu hanyalah sebuah kebetulan saja. Tapi tunggu dulu, ada juga penelitian lain pada tahun 2014 yang diterbitkan oleh Journal Sleep. 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"