Jarang Disadari, Ternyata Ini 3 Kebiasaan yang Merusak Jantung

Jarang Disadari, Ternyata Ini 3 Kebiasaan yang Merusak Jantung

Saat ini ternyata masih banyak orang melakukan kebiasaan yang merusak jantung. Parahnya, mereka tidak mengetahui bahwa kebiasaan tersebut bisa menjadi pemicu meningkatnya risiko terhadap penyakit jantung.

Penyakit jantung sendiri umumnya terjadi karena penyumbatan dan peradangan di pembuluh darah. Hal ini berhubungan erat dengan gaya hidup. Sehingga ketika seseorang memiliki gaya hidup yang tidak sehat, maka kesehatan jantungnya yang dipertaruhkan.

Lantas, apa saja kebiasaan yang bisa merusak jantung dan wajib diubah mulai dari sekarang? Kalau kamu termasuk orang yang sayang dengan kesehatan jantungmu, yuk cari tahu kebiasaan apa saja yang dimaksud!

1. Duduk Terlalu Lama

1. Duduk Terlalu Lama Kebiasaan yang Merusak Jantung (Halodoc)

Siapa nih yang suka duduk terlalu lama, bahkan sampai seharian? Hati-hati lho, kebiasaan tersebut ternyata bisa memicu penyakit jantung. Sebuah studi menyatakan bahwa orang yang duduk selama 6 sampai 8 jam dalam sehari berpeluang meninggal pada usia muda dan mengalami penyakit jantung sebanyak 13%.

Lantas, bagaimana kalau pekerjaan seseorang menuntutnya untuk lebih banyak duduk, misalnya pada pekerja kantoran? Tentu saja hal tersebut bisa disiasati dengan menyempatkan diri untuk berdiri dan berjalan-jalan kecil di sekitar tempat kerja beberapa menit. Usahakan untuk menggerakkan tubuh setiap 1 jam agar posisi tubuh bergeser. Cara ini disebut dapat mengurangi risiko penyakit jantung. 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"