Hati-Hati, Begini Gejala Tak Biasa Dari Covid-19 Omicron yang Bisa Menyerang Kulit

Hati-Hati, Begini Gejala Tak Biasa Dari Covid-19 Omicron yang Bisa Menyerang Kulit
Penelitian ungkap gejala tak umum dari infeksi Omicron yang menyerang pada kulit (kompas.com)

Lalu di jenis ruam kedua adalah tipe biang keringat seperti cacar air, yang muncul di area kecil, terasa gatal, memiliki benjolan merah yang bisa muncul di berbagai area tubuh. Tetapi jenis ini paling sering muncul di area siku, lutut, punggung atau kaki.

Untuk gejala tipe ruam kedua ini biasanya berlangsung selama beberapa hari, hingga beberapa minggu menurut laporan ZOE COVID.

Penelitian mereka juga mengingatkan bahwa gejala kulit seperti ini sering terjadi saat tak ada gejala lain yang berkaitan dengan infeksi Covid-19.

Fakta lain mengungkapkan bahwa 21 persen pengguna aplikasi ZOE melaporkan jika ruam merupakan satu-satunya gejala yang tengah terjadi. 

Lalu, 17 persen pengguna mengalami ruam sebagai gejala Omicron awal sehingga ini bisa membantu mereka mendeteksi infeksi Omicron sejak dini.

Gejala lain yang terkait dengan Omicron yang berbeda dari gejala aslinya meliputi:

- Tenggorokan gatal

- Pilek

- Bersin

- Sakit otot ringan

- Kelelahan yang luar biasa

- Keringat malam.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"