Efek Menggunakan Teknologi, Jangan Keseringan Ya

Efek Menggunakan Teknologi, Jangan Keseringan Ya

Sehari-hari kita nggak pernah bisa berpisah dari chat, email, web surfing di smartphone dan komputer. Selama ini mungkin kita nggak pernah menyadari efek terbesarnya buat kesehatan dan postur tubuh. Mulai ukur dari sekarang deh, biar nggak seperti pasien yang diatasi oleh Dr. Tamara Rozental. Dokter ini sering menangani pasien yang mengidap berbagai macam sakit diakibatkan nggak mengukur pemakaian teknologi.  Dokter Tamara adalah seorang spesialis ortopedi di Harvard-affiliated Beth Israel Deaconess Medical Center, mengungkapkan efek menggunakan teknologi terlalu sering, khususnya smartphone dan komputer. Simak!

1. Tangan cidera

Gerakan berulang dari aktivitas mengetik dan mengirim pesan itu berbahaya. Efek menggunakan teknologi smartphone membikin tangan cidera osteoarthritis. Menggunakan gadget nggak menyebabkan osteoarthritis, tapi yang meningkatkan resiko adalah keseringan dan tergesa-gesa saat menggunakannya. 

Ibu jari yang bekerja ekstra saat mengetik pesan bisa membuat otot menegang. Apalagi saat bekerja berlebihan, urat pada pergelangan tangan hingga ibu jari cidera. Efek sampingnya akan terjadi pembengkakan dan postur jadi miring. 

Solusi yang dirasankan, saat mengetik pesan pada smartphone, modifikasi aja. Biasanya kamu menggunakan ibu jari, maka modifikasi dengan mengetik dengan jari telunjuk. 

Osteoarthritis (jointflex.com)

2.  Mati rasa dan kesemutan

Menurut Dr. Rozental, kesemutan dan mati rasa bisa jadi efek menggunakan teknologi dengan tergesa-gesa, misalnya mengetik di laptop atau keyboard dekstop. Mati rasa dan kesemutan akan dirasakan para kelingking dan jari manis karena kedua jari tersebut jadi tumpuan dari kerja jemari lain yang sedang mengetik. Solusinya, regangkan beberapa waktu sekali. Misalnya setiap kali mengetik selama 30 menit regangkan dengan memijat bola karet.

Solusi lain dari efek samping ini, letakkan pergelangan tangan sejajar dengan lengan bawah. Siku rileks dan ditekuk pada sudut 90 derajat di pinggang. Gunakan mouse di depan tubuh, karena menggunakan mouse di samping bisa membuat siku dan lengan lebih tegang. 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"