2. Rencanakan makanan sebelum perjalanan dengan hati-hati. Jangan beri anak makan besar segera sebelum atau selama perjalanan dengan mobil. Jika perjalanannya akan lama atau anak perlu makan, beri dia camilan kecil yang hambar — seperti kerupuk kering dan sedikit minuman — sebelum waktunya berangkat.
3. Berikan ventilasi udara. Ventilasi udara yang memadai dapat membantu mencegah mabuk kendaraan.
4. Alihkan perhatiannya. Jika anak mudah mabuk kendaraan, coba alihkan perhatiannya selama perjalanan dengan mobil dengan berbicara, mendengarkan musik, atau menyanyikan lagu.
5. Gunakan obat-obatan. Jika kamu merencanakan perjalanan dengan mobil, tanyakan kepada dokter anak tentang penggunaan antihistamin yang dijual bebas, seperti dimenhydrinate (Dramamine) atau diphenhydramine (Benadryl), untuk mencegah mabuk kendaraan.
Kedua obat bekerja paling baik jika diminum sekitar satu jam sebelum bepergian. Baca label produk dengan hati-hati untuk menentukan dosis yang tepat dan bersiaplah untuk kemungkinan efek samping, seperti mengantuk. Antihistamin nondrowsy tampaknya tidak efektif untuk mengobati mabuk perjalanan.