7 Fakta Tentang Stroke yang Harus Kamu Tahu Dari Dokter Ahli, Selain Gejala Umum

7 Fakta Tentang Stroke yang Harus Kamu Tahu Dari Dokter Ahli, Selain Gejala Umum

Stroke terjadi ketika pembuluh darah yang memasok darah ke otak tersumbat, atau pembuluh darah di otak pecah. Ketika berbicara tentang stroke, setiap dokter menekankan pentingnya mengenali tanda-tanda stroke dan menindaklanjutinya.

Coba tes ini: Kalau kamu mengira seseorang mengalami stroke, minta dia untuk tersenyum. Apakah satu sisi wajah terkulai? Suruh dia mengangkat kedua lengan. Apakah yang satu melayang ke bawah? Beri dia kalimat sederhana untuk diulangi. Apakah kalimatnya gak jelas atau aneh?

Kalau ada tanda-tanda ini yang terjadi, segera periksa. Selain itu berikut ini gejala stroke yang perlu kamu tahu.

Gejala stroke (medcom.id)

 

1. Bisa terjadi pada siapa saja

Meski risiko stroke meningkat seiring bertambahnya usia, siapa pun, bahkan bayi dan anak-anak, bisa mengalami stroke. 

"Banyak orang mengabaikan gejala karena mereka pikir mereka terlalu muda untuk terkena stroke," jelas Rani Whitfield, MD, dokter pengobatan keluarga.

2. Menunggu adalah hal terburuk untuk dilakukan

Jika menunda pengobatan, lebih banyak sel otak yang mati. 

"Beberapa orang mengabaikan gejala seperti mati rasa di lengan atau ucapan cadel juga tidur dalam posisi yang lucu," kata Grahame Gould, MD, ahli bedah saraf vaskular.

Pastikan keadaanmu daripada menunggu lebih parah.

3. Stroke bisa diobati

Stroke memang bisa diobati, tetapi pengaturan waktunya sangat penting.

"Kami sekarang memiliki obat penghilang gumpalan darah dan intervensi bedah untuk mengobati dan terkadang membalikkan efek berbahaya dari stroke. Namun, pengobatan bekerja paling baik jika diberikan dalam beberapa jam pertama setelah stroke," jelas Thomas J. Grobelny, MD, ahli saraf intervensi dan ahli bedah saraf.

Semakin cepat mencari pengobatan semakin baik.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"