Jika kamu memiliki hipotensi dan ingin menaikkan tekanan darah, tidak melulu harus dengan cara mengonsumsi obat. Kamu bisa membuat minuman untuk menaikkan tekanan darah seperti jus alpukat atau minuman mengandung kafein. Selain kedua minuman tersebut, masih banyak minuman segar lain yang bisa membantumu meningkatkan tekanan darah saat sedang dalam kondisi hipotensi. Yuk, simak informasinya.
1. Jus Bayam
Minuman untuk Menaikkan Tekanan Darah (via Suara)
Minuman pertama yang bisa menaikkan tekanan darah adalah green smoothies menggunakan bayam. Bayam bagus untuk menaikkan tekanan darah karena kaya akan folat, zat besi, dan antioksidan. Untuk membuatnya menjadi smoothies, bayam perlu direbus terlebih dahulu karena kandungan folat dalam bayam rebus ternyata lebih tinggi dari bayam mentah. Campurkan buah yang asam seperti perasan air lemon, atau jeruk agar rasa smoothies lebih segar.